Robot cantik itu disebut-sebut mirip artis terkenal Audrey Hepburn.
Feed.merdeka.com - Apa jadinya kalau warga di dunia nantinya akan dilayani robot? Boleh dibayangkan kalau pelayanannya seperti di Film I Robot dan wujud yang tak dapat dibedakan oleh manusia, layaknya di Film Terminator.
Itu hanya bayangan lho! Tetapi ternyata perusahaan asal Amerika Serikat, Hanson Robotics menciptakan robot yang punya kemampuan tinggi. Dengan kata lain, tingkat kecerdasaannya meningkat dari waktu ke waktu.
Adalah Sophia, robot wanita cantik yang wajahnya disebut-sebut mirip artis terkenal Audrey Hepburn. Dalam laman globalnews.ca dijelaskan bahwa robot itu diciptakan untuk membantu manusia di masa depan.
"Tujuan kami, Sophia punya tingkat kesadaran, kreatif, dan punya kemampuan seperti manusia. Kami merancang robot ini untuk melayani perawatan kesehatan, pendidikan, dan layanan lainnya," kata David Hanson, insinyur sekaligus desainer atau pencipta Sophia.
Puluhan ekspresi wajah
Uniknya lagi, Sophia ternyata diciptakan dengan 62 ekspresi wajah berbeda. Kulitnya terbuat dari silikon. Ada kamera di dalam matanya yang dikombinasikan dengan algoritma komputer.
Hal itulah yang memungkinan Sophia mengikuti wajah, melakukan kontak mata, dan mengenali individu. Sophia juga diciptakan dengan teknologi pengenalan suara yang memungkinkanya untuk menyampaikan berbagai emosi manusia.
Oh ya, ternyata, setiap interaksinya dengan manusia berdampak pada perkembangan Sophia lho! Jadi, penciptanya meminta agar manusia bersikap baik pada si robot.
Adanya teknologi canggih dalam tubuh Sophia dihadirkan agar nantinya si robot sulit dibedakan dengan manusia. Bagaimana, kalian siap mendapat pelayanan dari si robot cantik ini?
poy
Jarang diketahui orang, sudut di Yogyakarta ini malah populer di kalangan turis
4 Oktober 2017 09:01Bikin gemas, pengemudi mobil dan sopir truk berebutan masuk gerbang tol
3 Oktober 2017 19:31Soundtrack anime ini kayak mesin waktu, bikin Anda serasa jadi anak-anak lagi
4 Oktober 2017 09:46Kesal dibuli, lelaki ini operasi plastik hingga bikin ibunya nangis
4 Oktober 2017 08:15