1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KULINER


  8. Reporter : Anisha    7 Juni 2016 11:37

    Sup Lemon, Menu Baru nan Lezat untuk Tumpas Lemak

    Resep sup lemon berikut sangat baik untuk menurunkan berat badan.

    Feed.merdeka.com - Ketika ingin menurunkan berat badan, banyak makanan yang harus dihindari. Tapi tak perlu risau, kini Anda bisa membuat sup lemon sayuran untuk dikonsumsi saat Anda sedang menurunkan bobot tubuh.

    Selain lezat, sup ini pun sup yang sehat dan cocok dikonsumsi anak-anak. Cara mempersiapkan sup lemon sehat ini juga tidak sulit. Seperti yang dilansir boldsky,Anda hanya perlu memerlukan waktu selama 15 menit untuk memasaknya.

     

    Bahan:

    1 buah wortel (cincang)
    1 siung bawang (cincang)
    1 buah paprika (cincang)
    1 buah kubis (cincang)
    1/4 teh jahe (cincang)
    3 sendok teh tepung jagung
    1/2 sendok teh lada
    2 sendok teh lemon jus
    2 tangkai daun bawang
    Minyak
    Garam

    Cara membuat:
    1. Ambil panci yang sudah ditambahkan minyak, lalu panaskan. Setelah panas, tumis jahe dan bawang putih.

    2. Kemudian tambahkan wortel, paprika, kubis dan dau bawang, lalu tumis.

    3. Tambahkan merica dan garam, aduk hingga merata.

    4. Kemudian campur tepung jagung dengan air untuk membuat pasta. Setelah pasta jadi, tuangkan ke sup lemon.

    5. Tambahkan jus lemon, aduk selama lima menit. Kemudian biarkan mendidih selama lima sampai sepuluh menit.

    Baca Juga:

    Makanan Sehat "Musuh" Wanita Kala Diet

    Ini Lho Taktik Langsing Tanpa Diet Ala Olivia Jansen

    Ini Dia Trik Nirina Zubir Agar Tubuh Ramping Tanpa Diet

    Hai Para Mama, Ini Tips Diet Agar Anak Anda Terhindari dari Diabetes

    Menu Diet Ini Menjamin Anda Jauh dari Diabetes

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES