Bukan hanya itu saja, Syakila juga percaya dengan janji Rian yang lain. Kata Rian, dia akan mengganti ongkos dari Lebak ke Tulungagung dan berjanji mengantar Syakila ke rumahnya.
Sesampainya di Stasiun Tulungagung, Syakila diminta naik ojek ke perempatan Cuiri Kauman dan Rian menjemputnya. Namun, ternyata yang menjemput bukan pria tampan yang ada di foto Facebook.
Ternyata diketahui nama sebenarnya dan foto asli Rian di akun Facebook Xiply Diggter beda dengan di akun Rian yang dia pakai berhubungan dengan Syakila. Kejadian itu pun berujung ke kantor polisi.
Petugas jaga Polsek Pagerwojo Bripka Dani Aristanto mengatakan, pihaknya sudah melakukan penelusuran terhadap kasus tersebut. Benar saja, pria yang mengaku bernama Rian bukanlah nama sebenarnya. Nama asli pria itu Sugeng.
Diketahui Sugeng adalah warga Segawe Jajar Kecantikan, Pagerwojo. Setelah dicek, teryata Sugeng tak setampan foto yang digunakan di akun Facebook.
"Kami akhirnya melakukan langkah kekeluargaan. Kami panggil Sugeng dan dia mau mengganti tiket untuk pulang ke rumahnya di Lebak," jelas Dani.
Meski demikian, polisi belum menjerat Sugeng dengan UU ITE (informasi dan teknologi elektronik). Namun jika mengulangi perbuatannya, polisi bisa menggunakan undang undang itu.
Sementara Syakila diantar ke hotel yang tak jauh dari Stasiun Tulungagung, untuk menunggu jadwal kereka ke Lebak.
Pengantin baru minta cerai, kesal lihat suaminya jadi 'ibu rumah tangga'
10 November 2017 14:02Ashanty posting foto bareng Kahiyang-Bobby, tapi netizen salfok ke bagian bawah
10 November 2017 15:01