1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. P
  6.  » 
  7. PELANGGARAN LALU LINTAS


  8. Reporter : Yulistyo Pratomo    24 Agustus 2017 17:59

    Tertangkap lawan arus, pria ini dihukum mengatur lalu lintas

    Alasan yang disampaikan kepada aparat kepolisian sering kali klise, yakni terburu-buru.

    Feed.merdeka.com - Melawan arus seperti menjadi kebiasaan bagi pengendara motor atau mobil di Indonesia, meski tindakan ini sangat berbahaya bagi keselamatan mereka. Alasan yang disampaikan kepada aparat kepolisian sering kali klise, yakni terburu-buru.

    Nah, pengendara yang satu ini tertangkap saat berputar balik bukan pada tempatnya. Alhasil, dia segera diberhentikan aparat kepolisian yang sedang bertugas. Segera setelah ditangkap, lelaki ini langsung dijatuhi hukuman, yakni mengatur lalu lintas.

    Video ini direkam oleh salah satu pertugas Dinas Perhubungan DKI Jakarta yang sedang melakukan operasi pengaturan lalu lintas bersama seorang polisi. Lokasinya sendiri berada di kawasan Kembangan, Jakarta Barat.

    Tidak dijelaskan apakah pengendara tersebut sempat diminta memperlihatkan surat-suratnya atau sudah dijatuhi sanksi tilang, namun video tersebut viral di media sosial. Berikut videonya:

    [crosslink_1]

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES