1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. T
  6.  » 
  7. TIPS


  8. Reporter : Lia Harahap    21 Mei 2017 09:04

    Suka pusing noda membandel di kompor gas, 'perangi' pakai ini

    Jika tidak punya cairan pembersih kompor, sebenarnya ada cara mudah untuk membersihkannya dengan bahan yang di dapur.

    Feed.merdeka.com - Masalah ini paling sering dikeluhkan ibu rumah tangga ketika dia selesai memasak. Apalagi kalau bukan kompor yang kotor akibat terkena percikan minyak goreng dan tumpahan masakan.

    Bila diburu waktu, kesempatan bersih-bersih kompor tentu tak langsung dilakukan. Padahal, dampak dari rasa malas itu membuat kotoran semakin menumpuk di kompor gas dan makin sulit dibersihkan.

    Jika sudah demikian, jangan kesal dan menyerah. Jika tidak punya cairan pembersih kompor, sebenarnya ada cara mudah untuk membuat kinclong kompor gas di dapur. Bahkan racikan bahan yang ada di dapur juga bisa dipakai membersihkan kompor gas. Bagaimana cara sederhananya?

    1. Menggunakan air panas

    Air panas diyakini bisa mengangkat kotoran yang menumpuk di kompor. Sebelum mulai membersihkan lepas semua bagian pada kompor, seperti selang dan tatakan kompor. Kemudian, siram dengan air mendidih hingga kompor terendam, diamkan selama 10-15 menit dan angkat. Gosoklah kompor menggunakan busa hingga merata dan lap hingga kering.

    2. Menggunakan baking soda

    Campurkan baking soda dengan sedikit air hingga menjadi kental. Lalu oleskan secara merata pada kompor. Diamkan sebentar, lalu bersihkan dengan lap basah. Dijamin kotoran dan sisa minyak akan hilang dengan cepat.

    3. Memakai cuka apel atau jeruk nipis

    Ambil sedikit cuka apel. Kemudian oleskan ke semua sudut kompor gas. Tunggu lebih kurang 15 menit. Setelah waktu tersebut, lap dengan kain basah dilanjutkan lap kering. Bila memakai jeruk nipis, belah dua. Kemudian gosokkan ke tiap bagian kompor yang kotor secara merata. Diamkan beberapa menit. Kemudian bersihkan dengan lap. Air jeruk nipis dipercaya dapat mengilangkan noda membandel pada kompor.

    4. Menggunakan tepung terigu

    Cara ini lebih simpel. Tepung terigu di dapur bisa diberdayakan. Caranya tabur saja di permukaan kompor sampai kena ke bagian yang banyak kotoran. Lalu bersihkan dengan lap kering.

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES