1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. Y
  6.  » 
  7. YOUTUBE


  8. Reporter :     11 Oktober 2017 18:02

    Ngeri! Kopaska dilepas ke tengah laut tanpa oksigen, akhirnya...

    Bukan hanya proses seleksinya yang ketat, latihan yang diterapkan untuk para personel pun sangat keras.

    Feed.merdeka.com - Tak banyak orang mampu mendapatkan posisi sebagai personel Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI AL. Sebab, bukan hanya proses seleksinya yang ketat, latihan yang diterapkan untuk para personel pun sangat keras.

    Kopaska adalah satuan elite di tubuh Angkatan Laut. Sudah sejak era Trikora tahun 1963 mereka kerap diterjunkan dalam misi setengah mustahil. Tapi itulah pasukan khusus.

    Personelnya dipilih dari orang-orang terbaik. Selain berotot kawat dan bertulang besi, mereka juga wajib datang dari Korps Pelaut. Syarat wajib lain harus sudah pernah bertugas di kapal TNI AL selama dua tahun atau lebih.

    Jika tak kuat mengikuti pendidikan Kopaska ini, maka peserta diperbolehkan berhenti. Tak ada paksaan sama sekali untuk mengikuti latihan Paska ini.

    Siswa yang gugur atau mengundurkan diri diminta meletakkan topi bajanya di pinggir lapangan. Dari situ kelihatan berapa orang yang telah mengundurkan diri dalam satu angkatan.

    Wah sepertinya serem banget ya, penasaran kayak gimana latihannya, simak video yang berikut ini.

     

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES