1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KESEHATAN


  8. Reporter : Stella Maris    16 November 2017 19:30

    Fakta medis di balik erep-erep atau ketindihan

    Jika mengalaminya, Anda disarankan untuk melakukan cara sederhana ini.

    Feed.merdeka.com - Pernahkah Anda merasa seperti tak bisa bergerak dan tersadar saat tidur? Banyak orang yang mengaitkan kondisi tersebut dengan dunia gaib dan mistik.

    Ada orang yang percaya, kondisi yang dinamai erep-erep itu dialami seseorang karena ketindihan setan. Padahal dalam dunia medis namanya adalah sleep paralysis atau kelumpuhan saat tidur.

    Sleep paralysis terjadi ketika seseorang melewati tahap terjaga dan tidur. Selama transisi itu, Anda tak bisa bergerak dan berbicara selama beberapa detik atau hitungan menit.

    Beberapa orang mungkin juga merasa serperti ditekan dan tersedak. Dikutip laman Webmd, kondisi itu terjadi pertama kali pada pria dan wanita di masa remaja.

    Lalu apa faktor yang menyebabkan sleep paralysis itu? Ada beberapa hal, mulai dari kurang tidur, jadwal tidur yang berubah, stres, dan sebagainya.

    Kondisi ini juga kerap melanda mereka yang mengalami gangguan bipolar dan punya masalah tidur. Sleep paralysis juga dapat terjadi pada orang yang sedang menggunakan obat tertentu hingga penyalahgunaan zat.

    Selanjutnya>>> Ketahui gejala dan cara mengatasinya...

     

    Cara mengatasinya

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES