1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. C
  6.  » 
  7. CHINA


  8. Reporter :     11 November 2017 18:30

    Menggunakan jasa mak comblang

    Meski pernikahan hantu, keluarga menggunakan jasa mak comblang loh.

    Ketika sebuah keluarga ingin melangsungkan pernikahan hantu, mereka berkonsultasi dengan mak comblang. Nanti si mak comblang akan menggantungkan sebuah tanda di pintu rumah imam Tao. Kabar pun akan segera tersiar ke penjuru desa.


    Agar pernikahan hantu ini lancar, kecocokan horoskop antara jenazah dengan pria single yang akan menikahinya juga menjadi faktor penting.

    Setelah cocok, jenazah gadis itu kemudian diangkat dari kuburnya, dan dikeluarkan dari peti matinya. Kemudian dipakaikan gaun pengantin.

    Sama seperti pengantin yang hidup, jenazah gadis yang akan dinikahkan itu juga mendapat perawatan khusus dulu--seolah-olah dia masih hidup.

    Tak sampai di situ, jenazah itu juga diberi makan sebelum upacara pernikahan dilaksanakan sesuai kebiasaan dan budaya Tionghoa.

    Bagi keluarga yang meyakini ritual pernikahan hantu ini, anak gadis mereka terus hidup hidup dengan damai di alam baka. Dengan demikian, keluarga menganggap ini sebagai ritual yang baik. Selain itu, keluarga juga bisa melaksanakan pemakaman untuk anak gadis mereka dengan layak.

    INTRO

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES