1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. T
  6.  » 
  7. TEKNOLOGI


  8. Reporter : Zika    6 Mei 2015 14:49

    Ragam Cara Pembajak Mencuri Password Anda

    Ada beragam cara yang membuat akun Anda ringkih dicuri orang.

    Feed - Akun Anda dibajak! Rasa panik menyebar ke diri, keringat dingin mengucur, jantung pun berdegup cepat. Bagaimana tidak? Semua kehidupan pribadi Anda di media sosial diambli alih orang tidak bertanggung jawab. Teman-teman di media sosial pun ikut menjadi korban karena akun Anda yang sudah diambil alih mengirimkan hal-hal buruk macam spam dan tautan porno.

    Anda mulai menilik kembali semua kegiatan ketika berseluncur di dunia maya. Rasa penasaran pun menyeruak, bagaimana password Anda bisa dicuri orang?

    1. Penembusan data
    Seorang hacker bisa mendapatkan password Anda melalui penembusan data korporat. Biasanya korbannya bukan Anda saja karena penembusan data macam ini bersifat masif. Jika Anda tahu ada pembobolan di akun perusahaan, sebaiknya Anda mulai mengambil langkah pencegahan dengan mengubah password di akun yang terbobol.

    2. Password Anda terlalu sederhana
    Kata kunci yang terlalu sederhana bisa menjadi bumerang bagi Anda. Sebab, pembajak yang tidak bertanggung jawab jadi mudah mengakses akun Anda. Semakin sederhana akun Anda, semakin singkat waktu yang dibutuhkan si pembajak untuk mengambil alih akun. Lihat bagaimana cara mengubah password Anda agar sulit untuk ditembus di tautan ini. 

    3. Mengendus traffic jaringan
    Modus pencurian ini terjadi ketika Anda tengah berselancar internet di sebuah kafe dengan jaringan Wi-Fi. Anda tidak sadar ada pembajak yang ternyata melacak semua lalu-lintas jaringan pribadi. Ini membuat semua password Anda terbuka untuk mereka dan akhirnya menjadikan Anda korban pembajakan.

    Cara yang hampir sama adalah saat seseorang tidak bertanggung jawab mendirikan hotspot Wi-Fi palsu di area publik. Jaringan Wi-Fi inilah yang akhirnya menyadap semua kegiatan Anda di dunia maya.

    Baca juga: Cara Mudah Hasilkan Password Kuat

    Jangan Pernah Posting 5 Hal Ini di Facebook

    Kenali Baik-Baik, Para Penjahat Dunia Maya

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES