1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. U
  6.  » 
  7. UNIK


  8. Reporter :     4 Maret 2016 13:00

    Menebak Kepribadian Pria dari Caranya Menyetir

    Adakah salah satunya cocok dengan kepribadian pasangan Anda?

    Feed.merdeka.com - Kepribadian pria bisa dilihat dari caranya melakukan kegiatan sehari-hari. Mulai dari cara bicara, cara memegang cangkir, sampai metodenya menyetir. Ada beberapa jenis cara pria menyetir, adakah salah satunya cocok dengan kepribadian pasangan Anda?

    1. Santai



    Pria yang menyetir dengan cara ini punya pandangan hidup yang santai. Ia akan melakukan pendekatan tenang dan bersahaja ketika menemui sebuah masalah. Pria macam ini juga selalu dicari karena bisa menghidupkan suasana.

    2. Minimalis


    Pria macam ini suka melalui kehidupan dengan cara semudah mungkin. Pria ini juga lebih suka dengan orang yang blak-blakan dan setia. Ia tidak memiliki banyak teman, tapi mereka yang mendampinginya adalah sahabat-sahabat terdekat yang bisa dipercaya.

    3. Petualang




    Pria yang menyetir dengan cara ini adalah petualang yang menyukai tantangan hidup. Ia juga menyukai olahraga yang memacu adrenalin. Ia juga tidak takut bertualang dalam hal percintaan.

    4. Sempurna


    Pria macam ini tahu betul artinya kesempurnaan. Ia diajarkan untuk menyetir di posisi jam 10 dan jam 2 dan ia akan menerapkannya dengan sempurna. Pria ini juga cenderung mengikuti aturan dan kerap menjadi contoh tauladan rekan-rekannya.

    5. Pemimpin



    Pria macam ini adalah pemimpin sejati. Ia akan mengambil alih tugas, tanggung jawab, dan siap memberi panduan bagi para pengikutnya. Di tempat kerja, ia sering mendapat pujian karena kepribadiannya yang menonjol.

    Baca juga:

    Menilik Jenis Penyakit dan Kepribadian Sesuai Golongan Darah

    Mengungkap Kepribadian Wanita dari Isi Tas

    Menebak Kepribadian Lewat Bentuk Gigi

    7 Ciri Suami yang Akan Jadi Ayah Sempurna

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES