1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KESEHATAN


  8. Reporter : Zika    19 Juni 2015 15:40

    Kaki Bisa Menceritakan Kesehatan Anda

    Jangan sepelekan masalah di kaki Anda.

    Feed - Kaki biasanya dilupakan dalam hal perawatan, Paling tinggi perawatannya hanya manikur, itu pun hanya dilakukan oleh kaum wanita. Padahal alat untuk berjalan kita itu bisa menjadi patokan mengenai kesehatan. Lihat bagaimana kaki Anda bisa menggambarkan lima hal soal kesehatan, seperti dilansir She Knows.com.

    via www.cosyfeet.com

    Kaki bengkak
    Kaki yang bengkak jadi pertanda Anda berdiri atau duduk terlalu lama. Ini juga bisa menjadi pertanda sepatu yang Anda gunakan kelewat sempit. Waspada jika bengkak pada kaki tidak hilang dalam waktu sepekan. Jika sudah demikian, maka sudah waktunya Anda bertemu dokter.

    via www.mnn.com

    Kaki dingin
    Dilansir dari Mother Nature Network, ini jadi pertanda buruknya sirkulasi darah dalam tubuh Anda. Biasanya disebabkan oleh gaya hidup yang tidak pernah berpindah dari suatu lokasi, misalkan meja kantor. Sirkulasi darah yang buruk bisa menyebabkan penggumpalan darah.

    via www.strangebillions.com

    Kaki bau
    Jangan Anda pikir hanya ketiak yang bisa menyebabkan bau tidak sedap. Keringat pada kaki pun bisa menyebabkan kaki yang berbau. Aroma ini bisa menjadi sinyal bahwa Anda mengidap hiperhidrosis. Meski tidak membahayakan, penyakit ini bisa menyebabkan rasa malu yang amat sangat karena semua orang bisa mencium bau kaki Anda.

    via www.homeremedyshop.com

    Kuku kaki berwarna atau berbentuk aneh
    Kuku kaki yang normal haruslah berwarna merah muda dengan bentuk yang mirip "tenggelam" di jari-jari. Jika bentuk dan warnanya tidak demikian, maka ada kemungkinan Anda mengidap kekurangan zat besi atau anemia.

    via www.thebabyshowershop.com.au

    Kaki biru
    Dilansir dari Healthline, kaki yang biru disebut sianosis dan artinya darah Anda tidak mendapat asupan oksigen yang cukup. Ini menjadi pertanda dari masalah kesehatan yang lebih serius yang menyangkut kesehatan darah, paru-paru, dan jantung Anda.

    Baca juga: 

    Bulan Kelahiran Bisa Memprediksi Penyakit Anda

    Lidahmu Indikator Kesehatanmu

    Ketahui Kesehatan Anda Dari Warna Mata

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES