1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. I
  6.  » 
  7. INSPIRATIF


  8. Reporter : Indra    28 Mei 2015 17:30

    Tidur Lebih Awal, Kunci Kesuksesan Karir Anda

    Hampir setengah populasi manusia pergi untuk tidur di atas jam 11 malam.

    Feed - Sebagai manusia yang memiliki mobilitas tinggi, kadang kita tidak mengerti apa pentingnya sebuah jam tidur. Sebuah studi di tahun 2013 menemukan bahwa hampir setengah populasi manusia pergi untuk tidur di atas jam 11.00 malam. Sementara itu hanya sepuluh persen yang tertidur di antara jam 09.00 dan 10.00 malam.

    Padahal, selain memiliki dampak positif bagi kesehatan, jam tidur yang baik juga dapat melesatkan karir Anda. Lihat siapa saja yang sukses dengan menerapkan jam tidur lebih awal, seperti dikutip stylist.co.uk.

    1. Anna Wintour

    via forbes.com

    Dia adalah Pemimpin Redaksi majalah Vogue Amerika. Kunci suksesnya: tidak pernah tidur di atas jam 10.00 malam. Wintour selalu pergi untuk tidur jam 10.00 malam dan bangun jam 05.00 pagi untuk bermain tenis.

    2. Michelle Obama

    via epictimes.com

    Lahir dengan nama Michelle LaVaughn Robinson, istri dari orang Presiden AS, Barack Obama, ini pun punya kebiasaan yang sama dengan Anna Wintour, yakni selalu memiliki waktu tidur lebih awal. Ibu dua anak ini mengaku, bahwa dia adalah pribadi yang suka tidur. Waktu tidurnya dimulai sejak pukul 08.00 malam dan terbangun pukul 04.30 pagi untuk melakukan beberapa jenis olah raga.

    3. Hannah Williams

    via twitter.com

    Wanita berusia 41 tahun ini pun tak kalah disiplin soal waktu tidur. Direktur sebuah lembaga hubungan masyarakat ini memiliki jam tidur yang dimulai jam 10.00 malam dan bangun pada jam 05.30 pagi. Dia mengaku, kebiasaan ini membantu tingkat produktivitasnya dan meningkatkan energi.

    4. Sheryl Sandberg

    via adweek.com

    Wanita cantik yang menjabat sebagai Chief Operating Officer (COO) Facebook ini mengatakan bahwa kunci kesuksesan adalah tidur yang cukup. Satu ketika, Sandberg pernah menolak sebuah sesi wawancara pekerjaan dari Mark Zuckerberg yang dijadwalkan jam 21.30 malam.Saat itu Sandberg dengan sopan meminta waktu lain di luar jam tidurnya. Dengan tegas, Sandberg mengatakan jam pukul 21.30 malam adalah waktu tidurnya setiap hari.

    Baca juga: Cantiknya Anak Miliarder, Sukses Rintis Karir Sendiri

    Barisan CEO Cilik, Sukses Sebelum Usia Matang

    Aneka Wajah Jenaka Si "Anak Sukses"

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES