Pengemudi mobil tampak berhenti. Polisi berseragam biru itu berbicara sambil...
Feed.merdeka.com - Sebuah video berhasil merekam aksi polisi lalu lintas di Jepang saat menilang pengendara Lamborghini. Dalam video yang dibagikan oleh akun Facebook Cool Japan itu terlihat polisi bertubuh kurus hanya mengayuh sepeda untuk mengejar pengendara mobil mewah itu. "Hanya di Jepang, Lamborghini Huracan bisa ditangkap oleh polisi Jepang bersepeda," tulis akun tersebut.
Dalam video berdurasi satu menit 18 detik itu tampak, meski sudah tertinggal jauh dari Lamborghini, sang polisi tetap gigih mengejar. Hingga akhirnya dia berhasil menyusul Lamborghini berkelir oranye.
Pengemudi mobil tampak berhenti. Polisi berseragam biru itu berbicara sambil tangannya menunjuk ke arah jalan. Lalu dia berjongkok untuk menulis surat tilang.
Video yang diposting pada 22 Desember 2017 ini mendapat tanggapan luar biasa dari netizen. Mereka kagum melihat pemandangan itu. "Di Jepang, sepeda lebih tangguh dari Lamborghini. Keadilan lebih kuat dari kekayaan," tulis Toshiaki Hashimoto.
"Karena di Jepang mereka saling menghormati, dan khususnya pada petugas polisi!" kata Katia Hashimoto Thompson.
Walah, pria ini rusak mesin ATM karena keluarkan uang terlalu banyak
29 Desember 2017 18:01Terkuak, Osama bin Laden ternyata suka nonton video bayi lucu di YouTube
29 Desember 2017 14:00Tuduh 2 pemain basket NBA curi selimut di pesawat, maskapai ini meminta maaf
29 Desember 2017 19:02Naik motor bonceng tiga dan ngebut di tikungan, remaja putri ini nyungsep
29 Desember 2017 17:00Agar bisa hidup di masa depan, keluarga ini minta diawetkan saat meninggal
29 Desember 2017 15:00Remaja ini bikin penelitian hubungannya dengan kekasih sebagai kado jadian tahun ke-3
29 Desember 2017 13:00