1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. V
  6.  » 
  7. VIRAL NEWS


  8. Reporter :     16 Maret 2018 16:31

    Dikira anak anjing, dipelihara 3 tahun. Ternyata...

    Seiring berjalan waktu, pria ini mulai curiga dengan hewan peliharaannya

    Feed.merdeka.com - Seorang pria asal China bermarga Yang, merasa kasihan ketika melihat seekor hewan terlantar, tiga tahun lalu. Kala itu, dia sedang mencari jamur di pegunungan dekat desanya.

    Dikutip dari laman ChinaNews via Shanghaiist, 16 Maret 2018, Yang kemudian membawa  pulang hewan yang dia kira anak anjing itu dan memeliharanya.

    Namun, seiring berjalannya waktu, Yang mulai curiga peliharaan yang dia beri nama Han Han itu bukanlah anak anjing. Perangainya berbeda.

    Namun, karena sudah terlanjur sayang, dia terus memeliharanya hingga tiga tahun. Hingga kemudian seorang tetangganya melapor ke polisi bahwa Yang memelihara hewan itu secara ilegal.

    Tiga tahun lalu, beruang hitam Asia ini sempat dikira anak anajing
    © 2018 feed.id/ChinaNews.com

    Polisi pun datang dan mengamankan hewan peliharaan Yang seberat 80 kilogram--yang kemudian diketahui jenis beruang hitam Asia. Han Han tampak dikurung dalam kandang kecil dari besi.

    Di China, beruang hitam Asia termasuk binatang yang dilindungi dan Yang bisa kena pidana jika bersikukuh ingin memeliharanya. Namun, polisi kemudian tidak menahan Yang karena yakin pria itu memelihara Han Han bukan untuk keuntungan.

    Ini bukan kali pertama warga desa di Yunnan salah mengira beruang sebagai anjing. Seorang pria pernah mengalami hal serupa.

    Buthu dua tahun bagi pria itu untuk menyadari bahwa hewan yang selama ini dia kira anak anjing itu adalah beruang. Dia kemudian menyerahkan beruang itu kepada otoritas setempat.

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES