Dokter menemukan sebuah benda yang meradang menusuk dinding usus kecilnya, yang ternyata kemasan saus sachet.
Feed.merdeka.com - Seorang wanita mengira dia menderita penyakit usus buntu selama enam tahun hingga akhirnya sebuah operasi mengungkapkan sumber sebenarnya. Meski gejalanya mirip dengan penyakit usus buntu, ternyata penyebabnya adalah sisa-sisa bungkus saus sachet.
Melansir news.sky.com, pasien berusia 41 tahun itu mengalami sakit perut dan perut kembung yang berlangsung hingga tiga hari. Kemudian dokter di Heatherwood dan Wexham Park Hospital di Slough untuk mendiagnosisnya dengan kondisi penyakit usus serius.
Tapi saat pengobatan standar tak mampu dan mulai menunjukkan gejala penyakit yang parah, operasi lubang kunci dianggap satu-satunya pilihan.
Prosedur tersebut menemukan sebuah benda yang meradang menusuk dinding usus kecilnya, yang ternyata merupakan dua lembar kemasan plastik merek Heinz yang ikonik.
Wanita itu bersikeras bahwa dia tidak ingat makanan apa yang takl sengaja ia telan bungkusnya, menurut laporan di British Medical Journal.
Setelah diangkat, gejalanya sembuh seketika namun dia tetap menjalani check up sampai lima bulan kemudian, sampai tak ada tanda yang tersisa bahwa dia menderita penyakit usus buntu.
Dokter mengatakan, itu adalah kasus pertama dari kemasan plastik yang tertelan yang menirukan gejala penyakit Crohn. Kasus yang dilaporkan sebelumnya melibatkan tusuk gigi yang tertelan.
Sebagian besar kasus menyebabkan barang asing bisa dicerna secara alami, namun antara 10% sampai 20% membutuhkan endoskopi dan 1% lainnya memerlukan operasi.
Laporan tersebut menyimpulkan: "Penting untuk mempertimbangkan diagnosis bedah alternatif pada pasien dengan penyakit usus buntu yang diduga tidak responsif terhadap pengobatan standar."
Ingin punya bokong seperti Kim Kardashian, wanita ini rogoh kocek Rp6 M
4 Januari 2018 12:00Perkenalkan 'Ratu Kegelapan' si model berkulit hitam yang mendunia
4 Januari 2018 11:00