1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KULINER


  8. Reporter : Anisha    8 September 2016 17:47

    Wanita, Jangan Makan 5 Makanan Berikut Kala Haid

    Mereka membuat datang bulan Anda makin menderita.

    Feed.merdeka.com - Nyeri haid memang sangat mengganggu. Bahkan ada beberapa wanita yang menderita kram secara berlebihan dan cukup lama.

    Kram saat haid pada dasarnya disebabkan ketika kontraksi rahim dan otot-otot perut mendorong keluar cairan haid keluar. Jika Anda mengalami kram cukup sering, maka cobalah menghindari beberapa makanan ini, seperti yang dilansir boldsky.com berikut

    1. Kafein


    Kandungan kafein dalam teh, kopi atau minuman ringan bisa berbahaya dan menyebabkan memburuknya kram haid. Kafein dapat meningkatkan ketegangan dan kram saat haid.

    2. Cokelat


    Makanan ini mengandung kafein jadi wajib dihindari ketika Anda mengalami kram.

    3. Daging merah


    Beberapa studi telah menunjukkan bahwa daging merah dapat merangsang kram. Asam arakidonat yang hadir dalam daging merah merangsang prostaglandin yang merupakan salah satu zat utama yang menimbulkan kram menstruasi.

    4. Produk susu

    Produk susu seperti susu, yogurt, mentega, dan keju yang kaya akan asam arakidonat, merupakan penyebab kram.

    5. Gorengan

    Makanan ini dikenal meningkatkan tingkat estrogen dalam tubuh. Ketika tingkat estrogen meningkat, itu membawa ketidakseimbangan dalam rahim dan menyebabkan peningkatan kram.

    Baca juga:

    Arti Warna Darah Saat Menstruasi

    7 Jangan Ketika Menstruasi

    Tips Meredakan Kram Perut Saat Menstruasi

    5 Trik Alami untuk Mempercepat Durasi Menstruasi

    Segera Lupakan Mitos-Mitos Menstruasi Ini

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES