1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. V
  6.  » 
  7. VIRAL NEWS


  8. Reporter :     20 Desember 2017 18:03

    Seragam pramugari penerbangan ini dikritik karena dianggap terlalu seksi

    Pakaian yang dikenakan pramugari dua maskapai itu dinilai terlalu mencolok, tidak...

    Feed.merdeka.com - Maskapai penerbangan Malaysia mendapat kecaman karena seragam pramugari mereka dianggap terlalu seksi. Kritikan itu datang dari dua anggota parlemen dari partai berpengaruh di Malaysia, Abdullah Mat Yasim dan Senator Megat Zulkarnain Omardin.

    Mereka menilai seragam pramugari dari dua maskapai penerbangan AirAsia dan Firefly terlalu terbuka. Senator Abdullah Mat Yasim menganggap seragam awak kabin untuk wanita dapat membangkitkan gairah penumpang.

    Seperti dikutip dari New Straits Times, Abdullah mengatakan bahwa pakaian yang dikenakan pramugari dua maskapai itu terlalu mencolok, tidak mencerminkan budaya Malaysia sebagai negara Islam.

    "Malaysian Aviation Commission (MAVCOM) atau Komisi penerbangan Malaysia harus benar-benar memperhatikan hal ini," katanya saat membahas amandemen Undang-Undang MAVCOM di gedung parlemen Senin lalu.

    Pandangan ini didukung oleh Senator Megat Zulkarnain Omardin. Dia menyarankan agar maskapai penerbangan mendesain ulang seragam tersebut.

    "Istri saya merasa khawatir bila kapanpun saya terbang menggunakan maskapai penerbangan itu sendirian," ucap Megat. "Ini benar-benar merepotkan saya," ujar dia sambil tertawa.

    Padangan kedua senator itu dipuji oleh Wakil Presiden Dewan Negara Malaysia Abdul Halim Abd Samad yang menilai masalah ini penting dibahas.

    Ini adalah kedua kalinya seragam pramugari dibahas di parlemen. Pekan lalu, Senator Hanafi Mamat dari Kelantan menyataka perlunya awak kabin wanita memakai seragam syariah karena Malaysia adalah negara Islam.

    "Wisatawan bisa saja mendapat kesan yang salah soal Malaysia jika pramugari berpakaian seksi dan tidak pantas," katanya.

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES