1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. V
  6.  » 
  7. VIRAL


  8. Reporter :     22 Desember 2017 19:00

    Pesan hotel harga Rp61 juta, cewek ini kaget saat lihat penampakannya

    Jadi pelajaran nih untuk banyak orang, teliti sebelum booking hotel via website.

    Feed.merdeka.com - Seorang wanita asal Thailand bernama Sulawan Luckchonlatee kaget bukan kepalang saat melihat hotel yang dipesannya melalui situs pemesanan hotel populer, Agoda.com, tidak ada. Pemesanan hotel itu sebenarnya dilakukan Sulawan secara tidak sengaja tiga bulan yang lalu.

    Ketika itu dia tak sengaja mengklik tombol "booking dan bayar", bukannya tombol "kembali" di aplikasi. Tanpa disengaja ia memesan sebuah hotel di Bangkok. Pemesanan dilakukan secara otomatis karena dia adalah pengguna terdaftar dan memiliki informasi kartu kredit yang tersimpan di situs web.

    Segera setelah dia menyadari apa yang terjadi, Sulawan menghubungi situs web tersebut agar pemesanan dibatalkan dan mendapatkan pengembalian dana, namun Agoda.com menolak untuk mengembalikannya, dengan mengklaim bahwa pemesanannya sah dan tidak dapat dikembalikan.

    Hotel palsu di Thailand
    © 2017 Coconuts Thailand/Coconuts Thailand

     

    Jadi, karena pemesanannya tidak dapat dikembalikan, dia memutuskan mendatangi hotel, yang terdaftar di situs pemesanan sebagai "Private Club in the Heart of Bangkok” di Sukhumvit Soi 43.

    Namun, saat sampai di alamat yang tertulis di website, dia tidak menemukan hotel itu. Hanya ada bangunan yang tampak seperti rumah pribadi.

    hotel palsu di Thailand
    © 2017 worldofbuzz.com/worldofbuzz.com

    Sulawan menduga foto-foto hotel yang ditampilkan di situs tersebut sebenarnya adalah hotel lain di sisi lain jalan, seperti dilansir Coconuts.

    Yang lebih mencurigakan lagi adalah alamat hotel itu sepertinya tidak sah, karena kabupaten tersebut tidak ditentukan. Dalam serangkaian video Facebook, Sulawan mendokumentasikan seluruh upayanya dan bahkan menyatakan bahwa Agoda menolak untuk mengembalikan uangnya, bahkan tidak menyediakan nomor telepon hotel sehingga dia tak bisa menghubungi mereka.

    hotel palsu di Thailand
    © 2017 worldofbuzz.com/worldofbuzz.com

     

    Cerita Sulawan kemudian dibagikan di fanpage Facebook Queen of Spades, yang menarik perhatian semua orang. Setelah itu dia memutuskan untuk mengajukan keluhan kecurangan kepada pemerintah Thailand.

    Baru setelah itu Agoda akhirnya setuju untuk mengembalikan uangnya sebesar 150.000 Baht (sekitar Rp61,9 juta) dalam waktu 10 hari. Namun, sepertinya mereka tidak meminta maaf kepada Sulawan atas apa yang terjadi dan mereka juga tidak berencana mengeluarkan sebuah pernyataan terkait masalah ini.

    Nah, sepertinya kita semua bisa belajar dari pengalaman Sulawan yang malang. Lain kali Anda menggunakan situs pemesanan hotel, pastikan untuk ekstra kewaspadaan atau Anda bisa kehilangan banyak uang!

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES