1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. P
  6.  » 
  7. PRESIDEN JOKOWI


  8. Reporter :     23 Januari 2018 19:31

    Nekat, cowok ini coba motor chopper Jokowi sebelum dikirim ke Istana

    Dalam video tersebut tampak Alitt memacu motor milik Jokowi cukup kencang di jalan raya.

    Feed.merdeka.com - Presiden Joko Widodo rupanya tertarik untuk jadi 'anak motor'. Beberapa waktu lalu ia membeli motor modifikasi Royal Enfield Bullet 350 cc bergaya chopper.

    Motor tersebut dibeli dengan uang pribadinya seharga Rp140 juta. Jokowi lebih dulu membayar DP 50 persen.

    Kini, motor itu sudah lunas. Para modifikator pun telah menyerahkan motor tersebut ke Presiden Jokowi di kediamannya, Paviliun Bayu Rini, Kompleks Istana Presiden Bogor, pada Sabtu lalu.

    Meski demikian, acara penyerahan motor tersebut berlangsung tertutup dari publikasi.

    Untuk diketahui, Presiden pertama kali melihat motor tersebut saat perayaan Sumpah Pemuda, pada 28 Oktober 2017 silam. Saat itu, bahkan Presiden sempat mencoba duduk di motor tersebut hingga akhirnya jatuh hati dan langsung memesan motor tersebut.

    Seperti apa motor yang kini tengah jadi pembicaraan hangat berbagai kalangan itu?

    Alitt Susanto, seorang Motovlogger yang sering me-review sejumlah motor, berhasil mencoba motor atau test ride lebih dulu sebelum dikirim ke Presiden Jokowi.

    "Baru kali ini gue nyobain motor chopper, ternyata nyaman men! Enak kaki nggak pegel, tangannya juga nggak pegel karena posisi stang menentukan," kata Alitt usai mencoba motor tersebut.

    Alitt pun menjawab kontroversi pembelian motor modifikasi ini. Menurut dia, Presiden Jokowi tertarik membeli motor ini sebagai salah satu cara untuk mendukung generasi muda lokal kreatif yang sedang berusaha untuk berkarya.

    "Seperti saat beliau main ke TUKU Coffee dulu. Walaupun ini sebuah hal sederhana yang beliau lakukan, namun dampaknya membuat kami jadi lebih semangat untuk berkarya positif. What a humble man," kata dia.

    Penasaran dengan video test ride motor chopper milik Jokowi? Lihat yang berikut ini.

     

     

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES