1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. M
  6.  » 
  7. MEDIA SOSIAL


  8. Reporter : Yulistyo Pratomo    12 Juni 2017 17:35

    Ini tulisan Afi hingga dituding hasil plagiat

    Karya berjudul 'Belas Kasih dalam Agama Kita' disinyalir mengambil dari tulisan milik orang lain.

    Feed.merdeka.com - Lelah menghadapi banyak hujatan dan cercaan di dunia maya, Afi Nihaya Faradisa memilih menyerah dan meminta maaf atas dugaan plagiat terhadap tulisannya. Karya berjudul 'Belas Kasih dalam Agama Kita' disinyalir mengambil dari tulisan milik orang lain.

    Berbeda dengan judul sebelumnya, 'Belas Kasih dalam Agama Kita' yang diposting dalam akun Facebook milik milik Afi ini mendadak menjadi viral. Bahkan, sejumlah orang menyebut tulisan itu sebagai bentuk kebhinekaan yang memang tengah menjadi isu nasional.

    Namun, ada seorang netizen yang menemukan tulisan tersebut tidaklah murni dari pemikirannya. Tulisannya sudah jauh dibuat oleh seorang netizen bernama Mita Handayani, bahkan diunggah sejak 30 Juni 2016, sedangkan unggahan Afi baru dilakukan pada 25 Mei 2017 lalu.

    Tuduhan itu diungkap penulis blog, Pringadi Abdi Surya. Tidak hanya satu, tetapi dua tulisan yang diduga diambil dari akun yang sama.

    "Tulisan Afi mengenai belas kasih ini bisa dibilang sama persis dengan tulisan Mita Handayani yang diunggah ke Facebook pada 30 Juni 2016. Bahkan status-status Afi yang lain, seperti soal warisan, ditengarai memiliki ruh yang sama dengan narasi sebuah video viral yang juga diterjemahkan oleh Mita."

    Dia juga membandingkan dua tulisan tersebut serta ditemukan hanya ada sedikit perubahan, yaitu judul, tanda baca dan pemenggalannya.

    "Namun, kita tahu bahwa bukan hanya chat via Whatsapp yang bisa dipalsukan dengan aplikasi. Status Facebook pun bisa, apalagi gambar di atas kurang meyakinkan. Lalu, alam mempertemukan saya dengan seseorang yang memiliki screenshoot lebih lengkap atas tulisa Mita Handayani."

    Meski sudah membantah melakukan plagiat, Afi tidak kuasa menahan hujan cercaan yang sudah terlanjur diarahkan kepada dirinya. Sampai akhirnya dia memutuskan untuk mengakhiri akun Facebook pribadinya.

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES