1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. M
  6.  » 
  7. MEDIA SOSIAL


  8. Reporter : Yulistyo Pratomo    12 Juni 2017 19:25

    Tak berempati, mahasiswi ngomel di medsos kursinya diminta ibu hamil

    Masih ingat postingan Dinda di Path yang tidak memiliki rasa empati kepada ibu hamil. Kini, kejadian serupa tapi tak sama terulang kembali.

    Feed.merdeka.com - Masih ingat postingan Dinda di Path yang tidak memiliki rasa empati kepada ibu hamil. Kini, kejadian serupa tapi tak sama terulang kembali, lokasinya pun juga di Kereta Rel Listrik (KRL), tepatnya di Kereta Khusus Wanita atau disingkat KKW.

    Kali ini sikap tak bermpati tersebut dilakukan oleh seorang wanita bernama Shafira Nabila Cahyaningtyas. Melalui akun Facebooknya, perempuan ini mengaku kesal ketika tempat duduknya harus diberikan kepada ibu-ibu hamil dengan alasan kelelahan.

    Dalam isi tulisannya, dia mengaku dalam keadaan tertidur. Tiba-tiba dibangunkan oleh petugas Walka dan memintanya untuk berdiri, sedangkan tempat duduknya diberikan kepada ibu hamil. Tak terima, dia mengaku merasa marah dan ingin menangis mendapatkan perlakuan tersebut.

    Alhasil, dia mengaku harus berdiri selama berjam-jam dari Bogor menuju Tanah Abang dan kereta saat itu dalam keadaan penuh. Alih-alih merelakan, dia mempertanyakan hak ibu hamil diberikan prioritas tempat duduk di dalam angkutan umum.

    "Iya sih mereka emang lagi hamil, iya di perutnya ada anaknya, tapi enggak begini," tulisnya.

    Shafira juga menambahkan, demi mendapatkan duduk harus bertarung dengan penumpang lainnya agar bisa tidur selama perjalanan. Kondisi ini diakuinya membuat dia tidak respek dengan ibu-ibu hamil.

    Berikut curhatannya di Facebook sebelum dihapus:

    Tidak lama setelah mengungkap kekesalannya, tulisan yang diunggahnya langsung viral di dunia maya. Merasa bersalah, Shafira memilih meminta maaf dan menghapus postingannya.

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES