1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. L
  6.  » 
  7. LIFESTYLE


  8. Reporter :     5 Oktober 2017 11:15

    Di kota ini lebih mudah dapat pacar daripada pekerjaan, para jomblo ayo ke sini!

    Mereka tidak menginginkan uang, hanya ingin seorang pria.

    Feed.merdeka.com - Di Dongguan China, jumlah perempuan lebih banyak daripada lelaki. Hal itu membuat para lelaki bisa kencan bersama lebih dari dua perempuan sekaligus. Melansir mirror.co.uk, Dongguan hanya memiliki 89 laki-laki untuk setiap 100 perempuan. Mereka biasanya memiliki pekerjaan yang biasa di kota. Kebanyakan dari lelaki itu menghabiskan waktu bersama beberapa wanita.

    Seorang laki-laki mengaku lebih mudah dapat pacar daripada melamar pekerjaan. Ia adalah Lin Bi. "Aku punya tiga pacar. Semuanya saling mengenal. Banyak temanku yang juga punya banyak pacar," ujarnya.

    Tak hanya Lin Bi, lelaki bernama Xaio Lin juga mengungkapkan hal serupa, "Sekarang aku punya tiga pacar. Rasanya memalukan jika ada laki-laki yang hanya memiliki satu pacar. Semua orang pasti akan menertawakannya."

    Tak jauh berbeda dari Lin Bi dan Xiao Lin, lelaki berusia 25 tahun bernama A Yi pun mengungkapkan hal yang lebih mengejutkan lagi. Menurut dia, banyak perempuan di Dongguan yang tidak menginginkan uang. Mereka hanya ingin seorang pria.

    A Yi mengaku pindah dari Sichuan ke Dongguan hanya untuk mencari istri. Hal itu dikarenakan, di daerah asalnya, biaya mas kawin saja sangat mahal. Tetapi di Dongguan, kini ia telah memiliki pacar, yang bahkan mau menafkahinya.

    Melihat dari pandangan wanita, mereka tidak masalah menjadi pacar kedua atau ketiga. Lebih dari itu, para perempuan itu rela-rela saja jika harus menghabiskan uang dan membayar semua kebutuhan pacarnya, yang terkadang seorang pengangguran.

    Pusat Pelayanan Informasi dan Hak Wanita Guangdong mengungkapkan, para perempuan itu memilih mengabaikan perempuan lain yang menjadi pacar kekasihnya. Hal itu lebih membahagiakan ketimbang tidak punya pacar sama sekali. Nah, mungkin para lelaki jomblo cocok ke sini ya? (randi mulyadi/poy)

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES