1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KESEHATAN


  8. Reporter : Stella Maris    3 Desember 2017 10:00

    Tomat sayur atau buah sih? Ini Jawabannya!

    Secara hukum tomat masuk kategori...

    Feed.merdeka.com - Sudah menjadi pengetahuan umum, secara teknis tomat merupakan buah. Fakta itu ditemukan di tingkat sekolah dasar di seluruh dunia.

    Meskipun tomat dikenal sebagai buah, namun perdebatan tentang hal tersebut masih terus berlanjut bahkan sampai abad ke-19. Dikutip laman The Daily Meal, secara hukum tomat masuk kategori sayuran.

    Ya, argumen bahwa tomat adalah buah dan sebaliknya itu bermula ketika seorang importir buah mengajukan pertanyaan apakah tomat masuk kategori buah atau sayur.

    Bukan tanpa alasan pertanyaan itu diajukan hingga ke otoritas Mahkamah Agung Amerika. Sang importir berpendapat, bila tomat masuk kategori buah dan bukan sayuran, maka pengiriman akan dikenakan pajak.

    Tomat pada pastry © 2017 feed.id/pixabay

    Itu artinya, pengimpor harus membayar pajak buah tomat sebesar 10 persen. Terkait hal itu, Mahkamah Agung mengakui bahwa secara botani, tomat adalah buah karena mengacu pada struktur bibit tanaman berbunga.

    Namun pengadilan memutuskan bahwa tomat adalah sayuran. Itu karena pengadilan melihat bahwa tomat paling sering digunakan sebagai bahan membuat sup, salad, sandwich.

    Tomat justru jarang dibuat sebagai bahan untuk kudapan seperti kue, es krim atau makanan pencuci mulut lainnya.

     

    (Foto: pixabay)

     

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES