1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KESEHATAN


  8. Reporter : Stella Maris    2 Desember 2017 19:00

    Benarkah alkohol menyebabkan disfungsi ereksi?

    Alkohol pada kinerja seksual memiliki reputasi afrodisiak.

    Feed.merdeka.com - Dalam beberapa kasus, disfungsi ereksi atau DE dapat terjadi karena pria tak bisa mempertahankan ereksi cukup lama.

    DE juga dapat terjadi di mana seorang pria tak mampu mencapai ereksi untuk melakukan hubungan seksual.

    Salah satu penyebab yang sering disebut-sebut terjadinya DE karena alkohol. Benarkah? Dikutip laman Livestrong, alkohol pada kinerja seksual memiliki reputasi afrodisiak.

    Dalam jangka pendek, konsumsi alkohol berlebihan dapat menyebabkan pelebaran di area pembuluh darah sehingga Mister P bisa tegak. Namun sayangnya, Mister P tak bisa bertahan lama.

    Dalam jangka panjang, konsumsi alkohol yang berlebihan bisa merusak pembuluh darah. Bahkan berkontribusi hipertensi dan penyakit jantung, sehingga berkontribusi pada DE.

    Namun pada pria sehat, konsumsi alkohol dalam jumlah wajar, tak menyebabkan DE alias impotensi.

     

    (Foto: iliustrasi mabuk/pixabay)

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES