1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. V
  6.  » 
  7. VIDEO VIRAL


  8. Reporter :     23 November 2017 16:02

    Viral! Bocah baca puisi pakai bahasa ngapak tuai pujian

    Dengan bahasa Banyumasan, anak itu tampak menghayati bait-bait puisi. Maknanya sangat dalam.

    Feed.merdeka.com - Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang siswi membaca puisi dengan bahasa ngapak viral di media sosial. Membawa map kuning, siswi yang mengenakan seragam pramuka itu membaca puisi di dalam sebuah ruangan. Video tersebut dibagikan oleh akun Facebook @Budi Tartanto pada 17 November 2017.

    Dengan bahasa Banyumasan, anak itu tampak menghayati bait-bait puisi. Dia bahkan mengeskpresikan dengan menggerakkan anggota tubuh. Puisi yang dibawakan gadis cilik itu berjudul 'Negarane Jane Duweke Sapa' atau 'Negara ini sebenarnya punya siapa." karya Kaanggit Dening Ramo.

    Menurut Budi, pembaca puisi bernama Feni, murid SDN 2 Pageralang, UPK Kemranjen, Banyumas, Jawa Tengah. Dia merupakan anak berbakat dan mempunyai talenta. Di sekolahnya dia selalu meraih ranking 1.

    Pada postingan lainnya, Budi mengartikan bait puisi yang dibacakan Feni. Ternyata puisi tersebut bermakna yang sangat dalam, yakni tentang keprihatinan terhadap kondisi lingkungan. Berikut sedikit penggalan puisi tersebut.

    "Bumi kiye jane, duweke sapa?
    (Bumi ini sebenarnya miliknya siapa?)
    Deneng dikeruki wae nganggo alat robot wesi
    (Kok digali terus-terusan menggunakan alat robot besi)
    Belik kiye jane duweke sapa?
    (Sumber air ini sebenarnya punya siapa?)
    Dene malah dunisani libah industri apa ora kuwatir bisa mateni
    (Kok malah dicemari limbah industri apa tidak kuatir bisa keracunan)
    Alaskie kiye jane duweke sapa?
    (Hitan ini sebenarnya milik siapa)
    Deneng wite malah diatori opo ora mikir akibate
    (Kok pohon-pohonnya malah ditebangi apa tidak dipikir akibatnya).

    Puisi ngapak
    Facebook @Budi Tartanto/ @Budi Tartanto

    Postingan yang juga dibagikan ke grup Save Gunung Slamet mendapat perhatian netizen.

    Suras Mandiri: "Luar biasa salut saya pak."

    Pompy Na'ayy Iiee: "Joss bgt sangatt mengena bgtt!!! Smg bisa masuk trans 7 biar yg pura² mbudeg ddi krungu. Izin share."

    Muhammad Sanoto: "pinter sampean pk jos bisa ngarang.. bocah kue y cerdas semoga bermanfaat wis bgi semua msarakat ben pd pke akal kro otak jngn seenake sendiri.. amin.."

    (poy)

     

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES