1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KESEHATAN


  8. Reporter :     7 Juli 2016 10:30

    Trik Membuat Lipbalm Sehat

    Lipbalm sehat atasi bibir kering

    Feed.merdeka.com - Saat bibir kering, lip balm memang solusi yang tepat. Biasanya lipbalm memiliki rasa yang dapat membuat kita menjilat rasa tersebut.

    Sayangnya, lip balm yang dijual di pasaran mengandung bahan kimia yang tidak baik untuk tubuh. Melihat masalah tersebut sebaiknya Anda membuat lipbalm sendiri di rumah dengan menggunakan bahan yang bergizi dan lezat, seperti yang dilansir dari healthsite. 
     
    1. Petroleum jelly lip balm

    Untuk lipbalm dasa, Anda bisa menggunakan bahan-bahan yang aman seperti petroleum jelly, warna makanan, dan jus disukai atau ekstrak untuk rasa alami.
     
    Langkah-langkah: Ambil satu atau dua sendok dari beberapa petroleum jelly dan masukan ke dalam microwave menggunakan mangkuk. Kemudian, tambahkan beberapa jus dari setiap rasa yang disukai.
     
    Anda bisa memeras beberapa butir stroberi segar atau jeruk. Anda bisa menambahkan beberapa warna makanan jika Anda ingin.

    Panaskan campuran ini selama kurang dari satu menit dan masukkan ke dalam wadah kaleng atau botol krim wajah cadangan jika Anda memilikinya. 
     
    2. Madu, minyak kelapa, dan minyak esensial
    Madu dan kelapa sangat lembap dan memastikan bahwa bibir Anda tetap terhidrasi. Ini adalah bahan utama yang akan meningkatkan kesehatan bibir Anda. Selain itu, beberapa tetes minyak kelapa akan membantu menjaga kelembaban di bibir Anda dengan baik. 
     
    Langkah-langkah: Untuk lipbalm ini, Anda akan perlu satu sendok makan minyak kelapa murni, lilin lebah, madu, dan minyak esensial. Pertama, panaskan panci dan masukan lilin lebah parut dan tambahkan sisa bahan lainnya setelah lilin mencair. 

    Tuangkan campuran ini ke dalam wadah. Terapkan balm setelah didinginkan.
     
    3. Lemon lipbalm

    Lemon adalah bahan yang bagus yang digunakan untuk mencerahkan kulit karena adanya asam sitrat. Oleh karena itu, lipbalm dengan kombinasi minyak zaitun dan kelapa sangat baik membuat lipbalm sehat. 
     
    Langkah-langkah: 
    Pertama, panaskan satu sendok makan lilin lebah dalam panci mendidih dengan api sedang. Kemudian setelah lilin mulai mencair, tambahkan dua sendok makan minyak zaitun, minyak kelapa, lima tetes lemon, dan limau minyak esensial. Setelah selesai, tuangkan ke dalam wadah dan biarkan dingin. 
     
    4. Peppermint dan madu

    Madu adalah bahan yang baik untuk penyembuhan bibir karena sifat anti-inflamasi. Selain memberi rasa segar, rasa mint dari peppermint juga merupakan cara yang sehat untuk memijat bibir. 
     
    Langkah-langkah: Untuk lip balm ini Anda akan membutuhkan satu atau dua sendok petroleum jelly sesuai jumlah yang Anda sukai dengan satu sendok makan madu dan tiga tetes ekstrak peppermint.

    Panaskan petroleum jelly, tidak lebih dari tiga detik, kemudian masukkan sisa bahan lainnya. Setelah selesai, cukup tuangkan ini ke dalam wadah yang cocok dan biarkan semalam. 
     
    Baca juga:

     

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES