1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. F
  6.  » 
  7. FAKTA UNIK


  8. Reporter :     12 Februari 2018 09:03

    8 hal ini bisa membuat Anda sial sepanjang Tahun Baru Imlek

    Salah satunya, Anda dilarang untuk mencuci rambut.

    Feed.merdeka.com - Tahun Baru Imlek adalah saat dimana orang-orang keturunan Tionghoa berkumpul dengan orang yang dicintai, tradisi bersedekah bagi yang kaya, hidangan lezat, dan parade besar. Orang China dikenal percaya akan takhayul dan keberuntungan, terutama pada tahun baru.

    Sementara kita sering mendengar ucapan seperti "Tahun Baru, diri yang baru", orang-orang China percaya bahwa apa yang Anda lakukan selama Imlek akan mempengaruhi keberuntungan Anda sepanjang tahun, seperti dilansir Nextshark.

    Jadi sebelum Anda merayakannya, inilah beberapa hal tabu yang perlu diingat jika Anda menginginkan keberuntungan untuk tahun yang akan datang.

    Jangan mencuci rambut saat Tahun Baru Imlek

    Diyakini bahwa mencuci rambut akan menghilangkan keberuntungan Anda. Rambut (发 / fā) berbagi pengucapan yang sama dengan 发财 (fācái) yang berarti menghasilkan banyak uang, jadi diyakini bahwa dengan mencuci rambut maka Anda benar-benar akan membersihkan keberuntungan Anda. Hal yang sama juga berlaku untuk mencuci pakaian di tahun baru.

    Jangan membeli buku apapun

    Pastikan Anda telah mengamankan semua bahan bacaan baru Anda sebelum tahun baru karena membeli buku selama Tahun Baru Imlek akan membuat Anda kehilangan keberuntungan. Buku (书 / shu) adalah homonim untuk kehilangan (失去 / shÄ«qù).

    Jangan sapu rumah

    Mudah-mudahan satu-satunya yang akan disapu adalah ketika Anda tersapu oleh jumlah amplop merah yang Anda terima! Hal ini diyakini bahwa menyapu akan menyapu keberuntungan keluar dari pintu jadi yang terbaik adalah menjaga sapu tidak tersentuh.

    Jangan beli sepatu baru

    Mari berharap tidak ada penawaran sepatu baru yang menggiur, dengan begitu Anda bisa menghemat untuk tabungan di masa depan. "Sepatu" dalam bahasa Kanton adalah homonim untuk kasar, sementara sepatu dalam bahasa Mandarin adalah homonim untuk kejahatan. Diyakini bahwa membeli sepatu selama Festival Tahun Baru mengundang masa-masa sulit.

    Mulailah dengan catatan bersih

    Jika Anda berutang makan siang pada teman Anda, lebih baik lunasi segera sebelum Malam Tahun Baru. Anda tidak beruntung jika membawa utang selama tahun baru, serta menuntut utang atau meminjamkannya selama Imlek berlangsung.

    Hindari benda tajam

    Seharusnya tidak ada yang menjahit atau penggunaan jarum atau benda tajam lainnya selama tahun baru. Takhayul mengatakan bahwa itu akan memotong kekayaan Anda!

    Jangan menangis

    Diperkirakan anak-anak yang menangis di tahun baru akan membawa malapetaka. Orang dewasa harus ekstra baik pada anak-anak mereka selama Tahun Baru Imlek.

    Hempaskan hitam dan putih

    Hitam dan putih, yang warnanya dipakai untuk pemakaman dan berkabung, harus disimpan di lemari. Selama Tahun Baru Imlek, semua orang memakai warna merah, emas, dan warna cerah lainnya sebagai simbol kekayaan, keberuntungan, dan kebahagiaan.

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES