1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. I
  6.  » 
  7. INSPIRATIF


  8. Reporter : Anisha    5 April 2016 08:20

    6 Cara Efektif Menghilangkan Rasa Sakit pada Leher

    Tidak perlu bersusah-payah, enam cara ini bisa meringankan beban yang menggantung di leher.

    Feed.merdeka.com - Sakit leher menjadi hal yang biasa dirasakan setiap orang. Biasanya kita mengatasi hal itu dengan mengistirahatkan kepala di atas bantal. Kendati demikian, tetap saja leher terus sakit.

    Menurut Harvard Medical School, penyebab sakit leher tidak mudah untuk diketahui dan satu pengobatan tidak cocok untuk semua penyakit leher. Beberapa kasus nyeri leher mungkin memerlukan bantuan dokter. Tapi untuk kasus sederhana yang disebabkan oleh tertariknya ligamen, otot tegang, atau bahkan tidur yang salah, perawatan ini dapat ditangani dengan mudah.

    Dikutip dari safebee.com berikut beberapa hal yang Anda bisa lakukan di rumah ketika diterpa sakit leher.

    1. Kompres
    Terapkan bantal pemanas atau kompres leher Anda dengan es selama sepuluh sampai 20 menit. Lakukan sebanyak empat sampai enam kali per hari.

    Amerika Osteopathic Association menjelaskan bahwa rasa dingin membantu mengurangi peradangan. Sedangkan panas meningkatkan aliran darah di daerah yang bermasalah.

    Jika Anda memilih untuk terapi dingin, cobalah beri interval 20 menit untuk hari pertama. Jangan menerapkan es langsung ke kulit Anda tapi gunakan handuk atau kain untuk mengompres leher.

    2. Terapi fisik
    Seorang ahli terapi fisik akan menunjukkan latihan untuk meregangkan dan memperkuat otot-otot Anda. Ia juga akan menjelaskan masalah postur yang mungkin berkontribusi terhadap nyeri leher Anda.

    3. Akupunktur
    Akupunktur, suatu bentuk obat tradisional Cina, memiliki metode memasukkan jarum tipis melalui kulit Anda pada titik-titik strategis bertujuan untuk menghilangkan rasa sakit.

    Menurut Mayo Clinic, sebuah analisis 2012 yang diterbitkan dalam Archives of Internal Medicine menemukan pasien yang menjalani akupunktur melaporkan sakit leher mengurang dibandingkan pasien yang tidak.

    4. Teknik Alexander
    Praktisi dari teknik ini mengajarkan Anda bagaimana untuk mengubah postur tubuh dan gerakan sehingga mereka lebih ergonomis dan membuat ketegangan berkurang.

    5. Pijat
    American Academy of Orthopaedic Surgeons (AAOS) mengatakan memijat area lembut dapat membantu meringankan sakit leher.

    6. OTC penghilang rasa sakit
    Acetaminophen atau ibuprofen dapat membantu meringankan rasa sakit ringan dan mengurangi pembengkakan.

    Baca juga:

    Metode Ajaib Mancungkan Hidung dengan Tepung dan Telur

    Cara Mudah Membersihkan Wajan Kurang Dari Satu Menit

    Inilah Metode Terbaik Mengatasi Disfungsi Ereksi

    Ternyata Selama Ini Wanita Salah Gunakan Pembalut, Ini Cara Benarnya

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES