1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KULINER


  8. Reporter : Arman Maulana Azis    22 Desember 2015 17:00

    Ayo, Gantian Anda yang Buatkan Kue untuk Mama di Hari Ibu

    Memasak bisa jadi tanda kasih sayang, serta tanda apresiasi kepada ibu kita tepat di Hari Ibu, 22 Desember.

    Feed - Ketika kita memasak dengan sepenuh hati, akan memberikan pesan bahwa banyak hal yang dapat kita ungkapkan melalui rasa masakan. Karenanya, hidangan yang kita buat bisa menjadi jembatan komunikasi, penghangat suasana, tanda kasih sayang, serta tanda apresiasi kepada ibu kita tepat di Hari Ibu, 22 Desember.

    Menurut Ahmad Fachrur Rivai, Head of Marketing Division PT Anggana Catur Prima, yang mencanangkan kampanye 'Say It With Flavor', pihaknya punya harapan setiap orang dapat mengekspresikan perasaan melalui rasa. Kampanye ini juga akan mendukung kepercayaan diri setiap orang untuk berkreasi dengan masakan sesuai gaya masing-masing.

    "Memasak bukan dinilai dari rasanya enak atau tidak. Tetapi bagaimana ketulusan dan kasih sayang orang yang membuatnya," kata Ahmad saat di temui di acara 'Koepoe Koepoe Luncurkan Tema Kampanye Tahun 2016: Say it With Flavor', di Hotel Veranda di kawasan Kebayoran Baru. Selasa, 22 Desember 2015.

    (Kiri-kanan. Ahmad Fachrur Rivai, Head of Marketing Division PT Anggana Catur Prima, Henny Purwaningsih, Media Relation Koepoe Koepoe, Dwi, dan Indah dari media. Foto: Arman Maulana Azis/Feed.id)

    Pada kesempatan ini juga dilakukan acara menghias cupcake (kue mangkuk) yang nantinya bisa dibawa pulang untuk diberikan kepada ibunda tercinta di rumah. Peserta yang datang begitu antusias dalam menghias cupcake untuk diberikan kepada ibu mereka.

    (Para peserta acara 'Say It With Flavor' yang antusias menghias cupcake untuk ibu mereka. Foto: Arman Maulana Azis/Feed.id)

    Salah seorang peserta bernama Upi, mengaku jarang bisa mengungkapkan rasa sayangnya kepada sang ibu. Alhasil komunikasi yang dilakukan tidak terlalu intes dan intim. Ia juga mengatakan dengan mengikuti acara ini, ia bisa memperbaiki komunikasi dengan ibunya yaitu dengan memasak.

    "Walaupun hasilnya jelek, yang penting dibuatnya dengan penuh perasaan. Nanti cupcake ini akan saya berikan kepada Mommy di rumah," ujarnya seusai mendekor cupcake.

    Baca juga:

    Cara Raisa dan Krisdayanti dan Berterima Kasih pada Sang Ibu

    Mama-Mama Paling Tenar di Indonesia

    Tips Agar Terjalin Ikatan Kuat dengan Anak di Tahun Pertamanya

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES