1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. F
  6.  » 
  7. FAKTA UNIK


  8. Reporter :     29 Oktober 2017 18:31

    Terungkap alasan kenapa ada lubang pada biskuit cracker

    Mungkin sebagian dari kamu menganggap lubang-lubang itu hanya dekorasi. Tetapi sebenarnya..

    Feed.merdeka.com - Mulai dari anak kecil hingga orang tua pasti suka biskuit cracker. Bukan cuma kerena memiliki rasa yang renyah, biskuit juga bisa mengenyangkan perut yang dilanda lapar menjelang makan siang maupun malam.

    Saat sedang asyik ngemil, pernah kah kamu memperhatikan lubang-lubang di biskuit yang sedang kamu makan? Fungsinya apa sih?

    Mungkin sebagian dari kamu menganggap lubang-lubang itu hanya dekorasi. Tetapi sebenarnya ada alasan ilmiah di balik biskuit cracker yang memiliki lubang.

    Lubang-lubang itu penting agar cracker bisa matang sempurna dan tetap renyah. Jumlah dan posisi lubang ini juga diperhitungkan dan tidak sembarangan lho, karena akan mempengaruhi tekstur biskuit tersebut.

    Lubang-lubang ini juga membantu membuat biskuit cracker renyah dengan sempurna. Posisi lubang dan jumlahnya juga beragam, tergantung pada ukuran dan bentuk biskuit. Jika posisi di antara lubang terlalu dekat, cracker akan menjadi sangat kering dan keras karena terlalu banyak uap yang keluar.

    Nah, sudah nggak penasaran lagi kan sekarang. Alasannya ternyata itu. Jadi makin tahu deh. Jangan lupa share ke teman dan kerabat ya!

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES