Beberapa tempat mengagumkan untuk snorkeling yang sayang jika Anda lewatkan.
Feed - Liburan ke pantai atau pulau rasanya kurang lengkap tanpa mencoba snorkeling untuk menikmati keindahan bawah lautnya. Di dunia, ada beberapa tempat snorkeling yang sayang jika Anda lewatkan. Seperti yang dilansir Earthporm berikut.
1. Pantai Makaha, Oahu
via: www.earthporm.com
Dianggap menjadi salah satu tempat snorkeling terbaik di Hawai. Anda akan menemukan berbagai macam spesies ikan, karang, penyu hijau, dan lumba-lumba spinner. Serta Anda dapat menikmati keindahan saat burung elang melewati sinar matahari.
2. Taman nasional laut Bunaken, Indonesia
via: www.earthporm.com
Taman nasional Bunaken didirikan tahun 1991 bertujuan untuk melindungi terumbu karang dari kepunahan. 97% wilayahnya dikelilingi oleh air dengan 2.500 spesies ikan dan invertebrata mengagumkan.
3. Culebra, Puerto Riko
via: www.earthporm.com
Playa Flamenco adalah pantai terpopuler, hanya butuh 20 menit untuk sampai ke pantai Carlos Rosario dan Anda sudah bisa snorkeling menikmati biota laut terbesar di Karabia.
4. Kepulauan Bimini, Bahama
via: www.earthporm.com
Ada begitu banyak hal yang dapat dilihat saat Anda snorkeling di tempat ini. Banyak kawanan spesies ikan yang berkumpul di Sapona sebuah kapal yang karam. Dan jika beruntung Anda bisa melihat sekelompok lumba-lumba tutul cantik.
5. Great Barrier Reef, Australia
via: www.earthporm.com
The Great Barrier Reef terletak 12-50 mill dari lepas pantai timur laut, Australia. Disini Anda akan menemukan 2.500 terumbu karang dan bisa menjelajahi Great Barrier menggunakan perahu. Saat snorkeling Anda akan ditemani sekelompok ikan pari, penyu hijau, dan ratusan spesies karang.
6. Rurutu, Polinesia Prancis
via: www.earthporm.com
Jika berkesempatan datang kesini antara Agustus dan November, Anda mungkin memiliki kesempatan untuk melihat ikan paus yang bermigrasi dari Antartika menuju utara. (Ism)
Baca Juga:
Tips Berfoto Kala Traveling Seorang Diri