1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KISAH INSPIRATIF


  8. Reporter : Lia Harahap    21 Juni 2017 08:33

    Demi Lebaran dengan keluarga, pria ini mudik jalan kaki ke Indramayu

    Buruh bangunan yang tinggal di Rawamangun Jakarta Timur ini akan menempuh jarak yang cukup jauh untuk sampai ke Losarang, Indramayu, Jawa Barat.

    Feed.merdeka.com - Mudik menjadi ciri khas masyarakat Indonesia yang sehari-harinya tinggal di perantauan. Biasanya, ritual mudik dilakukan menyambut Lebaran Idul Fitri.

    Demi bisa pulang ke kampung halaman dan berkumpul dengan keluarga, berbagai cara dilakukan. Mulai dari membeli tiket sejak lama, berebut memesan tempat duduk, bermacet-macetan di jalan sampai nekat menggunakan sepeda motor sambil membonceng anak istri.

    Tapi cara mudik yang dilakukan Tohirin agak berbeda dari biasanya. Pemuda 23 tahun ini memilih mudik dengan berjalan kaki.

    Buruh bangunan yang tinggal di Rawamangun Jakarta Timur ini akan menempuh jarak yang cukup jauh untuk sampai ke Losarang, Indramayu, Jawa Barat.

    Kisah Tohirin menjadi viral setelah diposting akun Facebook, Ahya Nurdin, beberapa waktu lalu. Ahya mengaku bertemu Tohirin yang kebetulan melintas di kawasan Ciasem.

    "Kasian....banget....Tohirin (23) buruh bangunan ini mudik dengan berjalan kaki Dari Rawamangun Jakarta menuju ke Losarang Indramayu. Ketemu di Ciasem terpaksa saya ajak makan dan ngopi di warung depan Kantor Camat Ciasem," tulis Ahya melengkapi tiga fotonya.

    Bekal yang dikenakan Tohirin untuk mudiknya juga terbilang sederhana, Hanya jaket, topi dan tas ransel bertuliskan Mudik Jalan Kaki Indramayu. Dia hanya mengenakan celana pendek dan sepatu gunung.

    Menurut pengakuan Tohirin, kata Ahya, dia sudah berjalan sehari semalam. Perjalanan Tohirin untuk menemui keluarga dan sanak famili dengan berjalan kaki menuai ragam komentar ada yang iba, memuji, namun ada pula yang menilai aneh.

    "Smangattt. Ati ati di jalan," kata akun Cahkreyo Kreyo.

    "Supaya semua orang prihatin," komentar akun Bengkel Pajar.

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES