1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. U
  6.  » 
  7. UNIK


  8. Reporter : Indra    10 Januari 2015 10:00

    Dampak Negatif `Penggila` Selfie

    Kriisis percaya diri hingga mengalami gangguan psikologis seperti psikopat akan dialami mereka yang keranjingan foto selfie.

    Feed - Hingga detik ini demam memotret diri sendiri atau lebih sering dikenal dengan istilah selfie masih jadi tren yang digandruingi semua kalangan. Bahkan artis hingga orang nomor satu dunia tidak kelewatan untuk mengikuti tren selfie.

    Namun dalam kenyatanya, hobi memotret diri sendiri tidak selamanya mengasyikan. Bagi mereka yang keranjingan foto selfie ternyata bisa mendatangkan dampak buruk bagi kesehatan psikologis, maupun kehidupan sosialnya.

    Mereka akan bertindak jauh dari pribadi normal, krisis percaya diri, dan ekstrimnya bisa mengalami gangguan psikologis seperti psikopat. Berikut dampat negative bagi Anda yang doyan selfie.

    1. Cepat Pikun

    Siapa yang menyangka jika orang yang terlalu sering melakukan selfie akan membawa ingatan seseorang perlahan berkurang atau pikun. Sebuah studi di Fairfield University membuktikan kebenaran fakta tersebut.

    Bagi sebagian orang yang keranjingan selfie akan cepat mudah lupa dengan peristiwa yang baru saja terjadi, dibanding dengan mereka yang tidak melakukannya. Orang yang tidak melakukan selfie dapat mengingat segala peristiwa lebih baik. Baca selengkapnya Selfie Cepat Pikun.

    2. Punya Obsesi Besar

    Orang yang punya kebiasaan sering selfie juga akan berdampak pada gangguan psikologis. Mereka akan punya obsesi berlebih dibanding manusia lain.

    Ketika mendapat komentar atau banyak sedikitnya pengikut yang menyukai unggahan foto selfie. Maka orang tersebut akan terus menerus memotret diri sendiri. Fatalnya, orang tersebut perlahan akan mengalami krisis percaya diri. Baca selengkapnya Selfie Berobsesi Besar.

    3. Krisis percaya diri

    Tren selfie yang sudah mendunia ini tak luput dilakukan sejumlah artis. Artis yang punya wajah ayu ini tak kelak menimbulkan standarisasi kecantikan yang sulit untuk dijangkau.

    Akhirnya wabah selfie ini mebuat sebagian orang merasakan krisis percaya diri, khususnya mereka para wanita muda. Ekstremnya, untuk mencapai standarisasi mereka melakukan langkah gila seperti operasi plastik. Baca selengkapnya Selfie Bikin Krisis Percara Diri.

    4. Psikopat

    Tak bisa dianulir, wabah selfie ini kian menggila setelah fitur kamera depan pada ponsel mulai muncul. Tak hanya wanita, sejumlah pria juga keranjingan dengan tren ini.

    Namun Ohio State University telah merilis bahwa pria yang gemar memotret diri sendiri berpotensi memiliki pribadi psikopat. Pria yang sering selfie cenderung melihat diri sendiri dari segi ketampanan dan minim rasa empati.

    Lelaki yang gemar akan lebih sering untuk mengedit hasil foto agar terlihat lebih baik dari penampilan diri yang asli. Baca selengkapnya Pria Selfie Cenderung Psikopat. (Ism)

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES