1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KESEHATAN


  8. Reporter : Anisha    30 Agustus 2016 15:57

    Cara Buat Pasta Lidah Buaya Penghilang Kurap di Kulit Kepala

    Jangan sampai kurap membuat Anda malu.

    Feed.merdeka.com - Apakah Anda sering menggaruk kepala? Ketombe, kurap, dan infeksi bakteri dengan kondisi autoimun adalah beberapa hal yang dapat memicu gatal. Untungnya hal itu dapat diobati dengan pasta lidah buaya buatan sendiri.

    Bahan utama pasta ini mengandung sifat anti-bakteri yang bekerja untuk membersihkan kulit kepala dari ketombe terkelupas, menutup pori-pori, dan membunuh bakteri penyebab infeksi. Lidah buaya juga memiliki jumlah bahan sehat anti-oksidan yang meredakan peradangan, menyembuhkan kulit yang rusak, dan mengembalikan keseimbangan kelembapan alami dari kulit kepala.

    Bila dipadu dengan jus lemon dan minyak kelapa maka hasilnya luar biasa. Mengingat jus lemon memiliki dosis yang kuat dari asam sitrat yang memecah penumpukan ragi pada kulit kepala.

    Sedangkan minyak kelapa memiliki sifat anti-bakteri dan anti-jamur yang membantu untuk merangsang aliran darah, mengurangi infeksi kulit kepala, dan membebaskan folikel rambut. Mari kita membuat resepnya.

    Bahan:
    1 sendok makan gel lidah buaya
    1 sendok makan minyak kelapa
    10 tetes minyak pohon teh
    ½ sendok makan lemon

    Cara membuat:
    - Bekukan gel lidah buaya selama satu jam dalam lemari es. Campur jus minyak kelapa, minyak pohon teh dan lemon, aduk sampai semua komponen tercampur dengan baik.

    - Basahi kulit kepala Anda. Pijat lembut campuran tadi ke kulit kepala. Biarkan selama 30 menit. Bilas dengan shampoo.

    - Simpan pasta lidah buaya yang tersisa untuk kulit kepala kering dalam wadah kedap udara. Gunakan sebelum akhir bulan.

    Baca juga:

    Trik Membuka Pintu dengan Jepitan Rambut

    Wah, Kini Titi DJ Jualan Rambut Palsu

    Tips Atasi Rambut Rontok dengan Teh Jambu Biji

    5 Gerakan Yoga Berikut Manjur Atasi Rambut Rontok

    Lupakan Shampo, Mayones Bisa Bikin Rambut Lebih Kuat

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES