1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 


  5. Reporter : Indra    18 November 2014 19:27

    Meski Cacat, Barang Dagangan Mereka Menembus Dunia

    Tak punya kaki bukan berarti dunia mereka cuma sekelor.Lihatlah orang-orang ini. Meski lumpuh bisnis mereka menembus dunia, melampui kita yang seluruh fisik sempurna bahkan perkasa. Jangan mengeluh, Bacalah kisah-kisah sukses ini.

    Feed - Kepada merekalah kita harus berdiri. Bertepuk tangan. Dan berdecak kagum. Lihatlah orang-orang ini. Irma, semenjak belia sudah lumpuh. Penyakit polio menghajar hampir separuh saraf dalam tubuhnya.

    Anak gadis itu kemudian tumbuh dengan semangat yang melampaui tubuhnya. Nama Irma melayang ke sejumlah negara bersama Keset, barang dagangannya yang laku keras di China, Singapura, Australia dan sejumlah negara. 

    Begitu banyak orang-orang cacat yang sukses dalam hidupnya. Dengar pula kisah Sidik ini. Yang cuma punya separuh tubuh alias tak punya kaki, yang bisnis singkongnya menopang hidup sejumlah orang yang seluruh tubuhnya sempurna. Orang cacat itu menghidupi orang-orang normal, sesuatu yang mungkin susah dibayangkan. 

    Kesuksesan orang-orang ini tidak datang dalam semalam. Ada kerja keras dan cucuran keringat, sebagaimana kisah awal mula orang-orang sukses. Baca dan share kisah-kisah mereka, siapa tau bisa menginspirasi Anda, kawan dan handai taulan.

     

     

     

     

     

     

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES