1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. F
  6.  » 
  7. FAMILY


  8. Reporter : Anisha    6 November 2015 10:30

    Tips Mengatasi Sakit Gigi pada Anak

    Sakit gigi pada anak bisa dicegah, asalkan Anda sebagai orangtua apik dalam menjaga kesehatan giginya.

    Feed - Gigi memiliki fungsi yang sangat vital bagi bagi tubuh. Ia berfungsi untuk mengunyah makanan hingga tubuh terpenuhi asupan gizinya. Tapi tahukah Anda jika banyak kasus sakit gigi lebih sering menyerang anak-anak?

    Sakit gigi merupakan serangan rasa nyeri dan berdenyut yang terjadi pada gusi dan gigi. Biasanya, masalah gigi dan mulut yang sering menyerang anak adalah karies atau gigi berlubang yang disebabkan oleh plak pada gigi.

    "Plak terjadi karena sisa makanan di gigi dalam yang panjang menjadi bakteri, 200 - 500 juta bakteri yang menyerang gigi, Bakteri ini tak hilang hanya menggunakan air melainkan harus disikat," ungkap drg. Suzanty Ariany Sp.KGA.

    via finessecorner.com

    Streptococcus mutans adalah kuman yang menyebabkan karies. Gigi karies dimulai pada gigi depan atas, bercak putih pada gigi yang lebih parah hingga berwarna kecoklatan. Inilah ciri-ciri gigi anak terserang karies.

    Lubang pada gigi biasanya disebabkan karena pemberian susu, teh manis atau jus menggunakan botol pada waktu anak tertidur. Oleh karena itu kita sebenarnya dapat mencegah terjadinya sakit pada anak.

    Seperti yang dijelaskan drg. Suzanty, jangan berikan susu, jus, teh manis dengan botol pada saat tidur. Bersihkan gusi dan mulut anak sejak baru lahir menggunakan bahan kasa steril atau sikat gigi steril. Biasakan pula agar anak minum air putih setiap habis minum susu, serta latih anak minum dengan gelas sejak ia bisa duduk.

    via www.medimanage.com

    Lakukan kunjungan ke dokter gigi sedini mungkin sejak gigi tumbuh dan kontrol rutin setiap enam bulan. Seperti yang dikatakan Grace Natalia, salah satu pembawa acara news saat ditemui di kawasan Jakarta Pusat, Rabu, 4 November 2015,

    "Awalnya memang bingung dan khawatir si anak terkena sakit gigi, tidak mau makan serta lemas. Namun, saat saya konsultasi ke dokter, saya cukup tenang jika si anak tidak mau makan jangan dipaksa, kasih saja apa yang dia mau makan, selalu menuruti apa yang dia mau saja," ujar Grace. (Anisha Saktian.P/Zika Zakiya)

    Baca juga:

    Tips Memilih Mainan Anak ala Giselle Marten

    Tips Agar Anak Terhindar dari Video Porno di Youtube

    Ingin Hamil Anak Laki-Laki? Coba Lakukan 4 Teknik Ini

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES