Padahal, seorang bayi yang baru lahir tentunya belum memiliki tulang yang kuat untuk menopang tubuh mereka saat berdiri.
Feed.merdeka.com - Menangis kencang. Itulah reaksi pertama yang umumnya dilakukan bayi baru lahir. Tangisan itu akan terdengar selama beberapa menit.
Namun reaksi berbeda terjadi pada bayi yang baru saja dilahirkan di Rio Grande Do Sul, Brasil. Setelah beberapa menit dilahirkan, bayi itu seolah memegang kencang tangan perawat yang akan merebahkan tubuhnya untuk dibersihkan.
Bayi itu berusaha untuk berdiri dan melangkahkan kakinya. Hebatnya, dia bisa mau beberapa langkah. Padahal, seorang bayi yang baru lahir tentunya belum memiliki tulang yang kuat untuk menopang tubuh mereka saat berdiri.
Kejadian tak biasa itu cukup mengagetkan perawat yang ada di ruang perawatan bayi. Mau lihat kejadian lengkap si bayi yang bikin gemes, lihat di sini: