Rencananya akan dioperasikan bulan depan.
Feed.merdeka.com - Proses finishing jembatan layang atau simpang susun Semanggi terus dikebut. Setelah semua beton jalanan terpasang, diharapkan proyek ini dapat segera digunakan warga saat beraktivitas.
Sebelum benar-benar diresmikan dan dibuka untuk umum, dilakukan lebih dulu uji coba yang dilakukan pada tanggal 14 Juli 2017. Uji coba dilakukan dengan cara menyusun beberapa balok yang dibuat menanjak untuk dilalui truk dengan beban hampir 50 ton.
Hasilnya, jalanan tersebut cukup kuat menahan beban. Padahal saat ban truk terlepas dari balok yang disusun menghantam bagian gelagar jembatan bentang dan tanpa tiang di bawahnya.
Uji beban Dinamik Simpang Susun Semanggi dengan truk bermuatan pasir berat 50 ton dibenturkan ke gelagar jembatan bentang 80 m tanpa tiang. pic.twitter.com/I5CNu7mtJK
— Pemprov DKI Jakarta (@DKIJakarta) July 17, 2017