1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. S
  6.  » 
  7. SAINS


  8. Reporter : Anisha    30 Maret 2016 09:32

    Tips Agar Epilepsi Tidak Kambuh

    Serangan epilepsi dapat dicegah asal Anda tahu triknya.

    Feed.merdeka.com - Orang dengan Epilesi (ODE) dapat menjalani hidup yang sehat dan produktif apabila mereka mendapat dukungan dalam mengelola epilepsi. Baik itu melalui pengobatan maupun dukungan moral, yakni melalui dukungam kelurarga dan orang yang dicintai.

    ODE harus memahami dan menerima kondisi serta menjalani hidup dengan pikiran yang positif, sehingga mereka dapat mengenali potensi diri dan mencapai target. Sebab sering kali ODE mengalami keterbatasan dalam memilih pekerjaan.

    Dr. Irawaty Hawari, SpS, ketua Yayasan Epilepsi Indonesia atau YEI mengatakan, epilepsi adalah salah satu penyakit neurologi menahun yang dapat terjadi pada semua orang. "Pada suatu serangan epilesi terjadi suatu aktivitas listrik abnormal di otak, dengan bentuk serangan-serangan kejang, perubahan tingkah laku, serta perubahan kesadaran," ungkap Dr. Irawaty saat ditemui di hotel Le-Meridien, Jakarta.

    Gangguan listrik di otak tersebut dapat disebabkan antara lain oleh kerusakan jaringan misalnya tumor otak, cedera kepala, atau akibat gejala sisa dari suatu penyakit seperti infeksi otak (meningitis, encaphalitis, stroke, cacat lahir, serta kelainan genetika, sekitar 30 persen tidak diketahui penyebabnya). Sedangkan manifestasi serangan dapat berbeda-beda tergantung pada fungsi otak yang mana yang terganggu.

    Penyakit epilesi sendiri bukan hanya berdampak pada penyandang itu sendiri, tapi juga terhadap keluarga dan lingkungan sekitar. Bagi ODE hambatan yang paling ditakutkan adalah bila terjadi bangkitan epilepsi mendadak dan risiko menimbulkan cedera fisik.

    Untuk itu, dr. Irawaty menyarankan pihak kelurga harus memerhatikan hal-hal lain yang dapat dilakukan untuk menghindari terjadinya bangkitnya epilesi. Selain minum obat secara teratur, tidur atau istirahat yang cukup, makan teratur, hindari menonton televisi atau berada di depan komputer yang menyala dalam waktu lama. Faktor dukungan keluarga pun menjadi hal penting bagi ODE

    "Sebaiknya orangtua pun tidak membatasi kegiatan, pergaulan dan kreativitas, agar kelak tidak akan menjadi rendah diri, minum obat teratur pun sangat penting mempercepat penyembuhan," tambah dr. Irawaty.

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES