1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. V
  6.  » 
  7. VIDEO VIRAL


  8. Reporter : Yulistyo Pratomo    3 Agustus 2017 11:39

    Salut, para dokter ini bahu membahu rawat penumpang jatuh di pesawat

    Hampir lima dokter tiba lalu membantu memberikan perawatan medis kepada seorang penumpang yang tak sadarkan diri.

    Feed.merdeka.com - Salut bukan main, para dokter ini sigap membantu penumpang yang mendadak jatuh saat berjalan ke kamar mandi dalam sebuah penerbangan. Pesawat ini sendiri sedianya akan mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, namun sebelum pendaratan terjadi penumpang dihebohkan dengan pengumuman dari pramugari.

    Pengumuman itu meminta kepada para penumpang yang berprofesi sebagai dokter untuk bergerak ke belakang. Nah, hampir lima dokter tiba lalu membantu memberikan perawatan medis kepada seorang penumpang yang tak sadarkan diri.

    "Baru pertama kali saya ketika sedang menumpang pesawat udara dan menyaksikan langsung keadaan gawat darurat.

    Sekitar 35 menit sebelum landing di Bandar Udara Soekarno Hatta, awak kabin melalui intercom mengumumkan bahwa bila ada diantara para penumpang yang berprofesi sebagai Dokter atau Perawat diminta segera ke bagian belakang kabin.

    Salut bagi para Dokter (penumpang) serta awak kabin Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 567 (dari Balikpapan ke Jakarta) yang dengan cekatan dan gesit membantu seorang penumpang yang tiba-tiba terjatuh ketika sedang menuju ke toilet di bagian belakang.

    Kerjasama yang sangat kompak dalam kurun waktu yang amat singkat. Ada kurang lebih 5 dokter yang langsung membantu penumpang yang sakit itu.

    Tidak sempat bertanya siapa saja nama para Dokter itu, tapi salah satunya dipanggil sebagai "Dokter Pardede".

    Puji Tuhan penumpang yang sakit itu bisa tertolong, serta seluruh penumpang dapat tiba dengan selamat di Jakarta.

    Terima kasih bagi para Dokter (PB Ikatan Dokter Indonesia) dan juga kru Garuda Indonesia (Garuda Indonesia).

    Foto dan video saya rekam ketika sedang terjadi proses tindakan penyelamatan oleh para Dokter dan para pramugari Garuda Indonesia."

    Berikut videonya:

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES