1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. F
  6.  » 
  7. FOTO VIRAL


  8. Reporter : Lia Harahap    29 Juli 2017 19:55

    Foto wanita saat duduk di KRL tuai pro dan kontra, pantaskah?

    Dari foto itu terlihat, di sekitarnya banyak laki-laki yang berdiri di dekat pintu.

    Feed.merdeka.com - Macam-macam kelakukan penumpang saat naik kereta rel listrik (KRL) commuter line. Ada yang penuh kepedulian, tak sedikit pula yang cuek dan mau menang sendiri.

    Seperti foto yang tengah viral ini. Tampak seorang wanita saat duduk di KRL. Layaknya di rumah dan duduk di sofa, wanita ini menaikkan kakinya ke atas kursi dengan posisi selonjoran.

    Dari foto itu terlihat, di sekitarnya banyak laki-laki yang berdiri di dekat pintu. Foto ini diunggah salah satu akun Facebook Hendra Hendarin.

    "Saya selalu dipertemukan dengan terlalu banyak bukti dan fakta, bahwa pakaian tak selalu ada kaitannya dengan keresikan hati serta kehalusan budi. Kain adalah tudung raga, tepo sliro adalah tudung rasa." tulis pengunggah sebagai keterangan untuk foto yang diunggah.

    Foto yang diunggah pria itu secepat kilat tersebar di dunia maya. Ramai-ramai netizen memberikan komentar kelakukan si wanita.

    "Hadeuuh....ampyuun...," kata salah satu akun.

    "Kurang tv aja nih, berasa d rumah sendiri," komentar akun lainnya.

     

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES