1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. F
  6.  » 
  7. FAKTA UNIK


  8. Reporter :     23 Oktober 2017 08:15

    Di balik dua logo berbeda Ayam Goreng Suharti

    Perbedaan terletak pada logo bertuliskan “Ayam Goreng Suharti” dengan logo foto perempuan ayu berpakaian adat Jawa di dalam lingkaran.

    Feed.merdeka.com - Hidangan ayam kremes lezat dengan ciri khas bumbu rempah yang kuat di lidah dengan sajian sambalnya, tak dapat dipungkiri adalah menu andalan rumah makan Ayam Goreng Ny. Suharti.

    Berdiri sejak lebih dari 30 tahun lalu, rumah makan asal Kota Yogyakarta ini tak pernah sepi pengunjung. Namun jika ditelisik, ada dua versi logo rumah makan dengan nama Suharti.

    Perbedaan terletak pada logo bertuliskan “Ayam Goreng Suharti” dengan logo foto perempuan ayu berpakaian adat Jawa di dalam lingkaran, satu lagi tulisan “Ayam Goreng Ny. Suharti” dengan logo dua ekor ayam jantan dan betina yang saling berhadapan dengan huruf “S” di bagian tengahnya.

    Seperti yang dikutip dari berbagai sumber, usaha ini memang dikelola oleh dua orang, yakni istrinya Suharti dan suaminya Sachlan. Dimana keduanya sependapat untuk menggunakan nama “Ayam Goreng Ny. Suharti” sebagai usaha rumah makan mereka.

    Demi mengembangkan bisnisnya, pada 1984 suami istri ini sepakat untuk menghadirkan rumah makan mereka di beberapa kota besar, seperti di Jakarta, Bandung, Bali dan Medan, dari yang semulanya hanya berlokasi di Jl. Sucipto No.208, Yogyakarta.

    Sayangnya, perpecahan muncul lantaran perceraian mereka. Sang suami akhirnya menjadi pemilik resmi dan menguasai aset rumah makan yang semula mereka rintis bersama. Sachlan mengembangkan merek Ayam Goreng Ny. Suharti berlogo dua ekor ayam jantan dan betina saling berhadapan dengan huruf “S” di tengahnya.

    Meskipun demikian, sang istri tak lantas menyerah. Pada 1991, Suharti memberanikan diri untuk memulai usahanya dari nol. Masih sejalan dengan usaha rumah makan Ayam Goreng Suharti, yang menjadi pembeda besutan sang istri adalah tidak dipakainya ‘Ny’ dalam tulisan Ayam Goreng Suharti. Pada logonya, Suharti menggunakan wajahnya sebagai logo rumah makan barunya.

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES