1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. U
  6.  » 
  7. ULAR


  8. Reporter :     10 April 2018 09:58

    Aneh, ular ini cabik-cabik mangsanya lebih dulu

    Biasanya, ular langsung menelan bulat-bulat makanannya.

    Feed.merdeka.com - Ular dikenal luas sebagai binatang melata yang langsung menelan mangsa atau makanannya. Tapi, ular yang satu ini sungguh aneh.

    Ya, ular biasanya tidak perlu memotong-motong dan mengunyah makanannya. Cukup buka mulut lebar-lebar, masukkan makanan, dan biarkan enzim dalam pencernaan yang melakukan pekerjaan selanjutnya.

    Hal itu disebabkan karena ular tidak punya cakar untuk menahan makanan, gigi untuk merobek dan memotong makanan sehingga menelan bulat-bulat mangsa adalah satu-satunya cara yang masuk akal.

    Ular gerarda (cat-eyed water snake/Gerarda prevostiana) yang hidup di daerah mangrove tidak selalu menemukan makanan yang lembut dan licin ditelan.

    Sebuah tim peneliti dari University of Cincinnati menemukan bagaimana ular ini bisa berkembang biak dengan pesat dalam lingkungan seperti itu. Tak hanya itu, si ular kecil itu cenderung pemilih dalam urusan makanan. Mereka menyukai kepiting, terutama yang bercangkang.

    Rupanya, si ular menemukan 'celah' untuk memangsa kepiting itu tanpa susah payah, yaitu sesaat setelah kepiting itu berganti cangkang. Setelah waktunya pas, ular langsung menyerang karena cangkang baru cenderung masih lunak sehingga bisa dia cabik-cabik.

    Si ular hanya punya waktu sedikit untuk memangsa kepiting itu karena cangkang akan mengeras hanya dalam waktu kurang dari 1 jam. Sebelum cangkang ini benar-benar mengeras, si ular sudah harus siap-siap menerjang, demikian dikutip dari laman Science Alert, 9 April 2018.

    NEXT: Video: 20 menit yang menentukan!

    Video: 20 menit yang menentukan!

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES