1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KESEHATAN


  8. Reporter : Wens    18 Februari 2015 16:00

    9 Fakta Konstrasepsi yang Harus Anda Tahu (II)

    Kontrasepsi bisa menimbulkan masalah lain.

    Feed - Kontrasepsi berjasa besar dalam mengontrol jumlah kehamilan dalam suatu keluarga. Tanpanya, keutuhan keluarga bisa tergoncang karena ada anggota yang tidak bisa terfasilitasi dengan baik. Namun, ada beberapa fakta mengejutkan soal kontrasepsi yang harus Anda pahami lebih dulu. Lima fakta sebelumnya ada di tautan ini.

    via List Verse

    4. Waspada metode sterilisasi terbaru
    Sterilisasi dilakukan untuk mencegah kehamilan secara permanen. Metode yang umum digunakan di AS adalah laparoskopik untuk wanita di atas 35 tahun. Namun metode baru bernama histeroskopik malah menjadi lebih tenar. Pasalnya metode ini menyebabkan kegagalan karena sepuluh tahun selepas metode ini dilakukan, wanita yang melakukannya jadi lebih sepuluh kali lebih berisiko "kebobolan".

    via List Verse

    3. Salah informasi
    Pil pagi merupakan alat kontrasepsi darurat yang digunakan selepas hubungan intim berisiko dan kerap menjadi pilihan bagi remaja AS. Namun dalam studi yang dirilis Journal of Adolescent Health, ditemukan bahwa remaja yang menelepon farmasi untuk mendapat pil ini, sering mendapat infomasi salah mengenainya. Sebagai contoh, para remaja dikatakan tidak boleh membelinya walaupun secara hukum mereka sebenarnya sah mendapatkannya.

    via List Verse

    2. "Cincin" pencegah penyakit
    Sebuah inovasi tengah diciptakan yakni cincin intravaginal yang mampu mencegah penyakit HIV dan herpes. Cincin ini berukuran 5,5 sentimeter dan ditanam di dalam vagina selama tiga bulan. Ia mengandung dua jenis obat, yakni tenofovir untuk mencegah penyakit dan levonorgestrel yang menangkal kehamilan.

    via List Verse

    1. Pil KB menyebabkan kebutaan
    Studi dari American Academy of Ophthalmology menyebut bahwa wanita yang mengonsumi pil KB selama paling tidak tiga tahun, dua kali lipat lebih berisiko mengidap glukoma --kerusakan penglihatan karena meningkatnya tekanan bola mata. Para peneliti belum tahu pasti apa yang menyebabkan hal ini. Namun dugaan awal ini akibat level esterogen yang dimodifikasi.

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES