1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. L
  6.  » 
  7. LIPUTAN6


  8. Reporter :     15 Maret 2018 10:31

    Pencuri ini tertangkap karena tidur dan makan di rumah korbannya

    Pencuri itu masih sempat-sempatnya memakan sisa sarapan si tuan rumah.

    Feed.merdeka.com - Berniat merampok sebuah rumah, kejadian apes sekaligus kocak ini menimpa pencuri di China. Entah karena terlalu kelelahan atau merasa nyaman, pencuri tersebut malah sarapan dan bahkan sempat tidur di rumah yang ia rampok.

    Dikutip dari laman South China Morning Post, kejadian itu bermula ketika seorang pria yang tak disebutkan namanya menyelinap masuk ke rumah seorang warga di Funan, Anhui, China.

    Pencuri yang disebutkan oleh polisi sering mengantuk ini langsung masuk ke ruang tamu dan tidur di atas sofa. Hingga pagi tiba, sang pemilik rumah pun tak menyadari keberadaan tamu tak diundang itu.

    Setelah bangun dan sadar si pemilik rumah sudah tak ditempat, barulah pencuri memulai aksinya. Ia mengambil 12.000 yuan atau setara dengan Rp26 juta dari dalam kamar.

    Gilanya, pria itu tak langsung keluar rumah. Ia masih sempat memakan sisa sarapan si tuan rumah. Setelah perut kenyang, rasa kantuk kembali melanda si pencuri. Untuk itu ia kembali memutuskan tidur, bedanya ia pindah ke kamar tamu.

    Pada siang hari, si pemilik rumah tiba. Ia begitu heran karena melihat sisa sarapannya habis dan uang yang ada di dalam kamar hilang.

    Setelah memeriksa kondisi rumah, barulah ia mendapati ada orang asing tidur pulas di kamar tamu. Si pemilik rumah langsung mengunci kamar tersebut dan memanggil polisi.

    Polisi kemudian meringkus pencuri yang masih tertidur pulas. Mereka membangunkan pria itu dan mendapati ada sejumlah barang curian.

    Kini pencuri itu telah ditahan dan harus mempertanggungjawabkan semua perbuatannya.

    Reporter: Teddy Tri Setio Berty

    Sumber: Liputan6.com

     

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES