1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KECANTIKAN


  8. Reporter : Arman Maulana Azis    12 Februari 2016 18:30

    Percaya Atau Tidak, Tapi 3 Bahan Dapur Ini Bisa Jadi Kosmetik

    Tiga bahan dapur ini memiliki manfaat yang luar biasa untuk kecantikan Anda

    Feed.merdeka.com - Seorang wanita akan melakukan hal apapun agar dirinya terlihat cantik. Ada ungkapan yang mengatakan bahwa cantik itu mahal, tapi ungkapan ini tidak berlaku bagi Anda yang memiliki tiga bahan dapur ini. Mengutip dari realsimple.com, berikut ini tiga bahan dapur yang memiliki manfaat luar biasa untuk kecantikan Anda.

    1. Minyak jarak untuk menebalkan bulu mata


    Untuk menebalkan bulu mata dan alis, celupkan kuas bekas maskara Anda pada minyak jarak. Aplikasikan pada bulu mata dan alis sebelum Anda tidur. Minyak ini kaya akan lemak alami yang membantu menyuburkan rambut alis dan bulu mata.

    2. Kayu manis untuk pelembap bibir


    Campurkan bubuk kayu manis pada lip balm Anda dan oleskan pada bibir. Awalnya bibir akan terasa gatal tapi hanya sementara.

    3. Sakarin untuk mencegah kulit yang teriritasi


    Ketika kulit kepala Anda mudah teriritasi karena terkena campuran cat rambut, Anda bisa menguranginya dengan sakarin --pemanis buatan. Campurkan dua bungkus sakarin pada campuran cat rambut Anda kemudian aplikasikan cat rambut seperti biasanya. Zat asam pada sakarin dapat menetralkan bahan-bahan keras yang terdapat di dalam pewarna rambut.

    Baca juga:

    5 Produk Bayi Ini Bisa Digunakan Ibu Sebagai Produk Kecantikan

    4 Masker Kecantikan Bersumber dari Alpukat

    Ternyata Inilah Rahasia Besar Kecantikan Kulit Para Seleb

    Cara Mengolah Kunyit Menjadi Krim Super untuk Kecantikan

    Siapa Sangka, Bawang Putih Punya 7 Manfaat untuk Kecantikan Kulit

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES