"Jangan lupa mengganti menu Hari Raya ini dengan ikan supaya bebas kolesterol dan tidak saya tenggelamkan," kata Susi.
Feed.merdeka.com - Besok, Sabtu 25 Juni 2017, seluruh umat Islam akan merayakan Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah. Seperti biasanya, opor dan rendang menjadi kudapan khas yang akan disantap usai salat Ied.
Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, mengucapkan selamat berlebaran untuk semua masyarakat Indonesia yang merayakannya. Tak lupa Susi menyelipkan pesan penting.
Menteri Susi mengingatkan agar masyarakat Indonesia tak lupa makan ikan. Menurutnya, makanan yag diolah dari ikan tak kalah enak dan juga menyehatkan.
Pesan itu disampaikan langsung oleh Menteri Susi dalam akun Twitter resmi miliknya @susipudjiastuti
"Dan jangan lupa mengganti menu Hari Raya ini dengan ikan supaya bebas kolesterol dan tidak saya tenggelamkan untuk Hari Raya ini," kata Susi.
— Susi Pudjiastuti (@susipudjiastuti) June 23, 2017