Gorila ini mabuk batang bambu dan kesal ada pihak lain yang melirik pasangannya.
Feed - Christophe Courteau, 46, tahu benar rasanya dijotos salah satu makhluk hidup perkasa, gorila jantan. Peristiwa ini terjadi ketika sang fotografer tengah mengambil gambar di Taman Nasional Volcano di Rwanda. Tanpa disangka, Courteau diserang gorila jantan yang memiliki bobot 250 kilogram.
Meski terlihat menegangkan, Courteau berhasil menangkap Detik-Detik Saat Gorila Tersebut Mendekat.
CHRISTOPHE COURTEAU/CATERS NEWS via www.mirror.co.uk
CHRISTOPHE COURTEAU/CATERS NEWS via www.mirror.co.uk
CHRISTOPHE COURTEAU/CATERS NEWS via www.mirror.co.uk
CHRISTOPHE COURTEAU/CATERS NEWS via www.metro.co.uk
Dikatakan para kru yang berada di lokasi, gorila bernama Akarevuro itu tengah mabuk sehabis memakan batang bambu. "Keluarga gorila ini
tengah gembira mungkin karena konsumsi dari batang bambu yang bisa membuat mabuk dan kelewat senang," jelas Brittany seperti dilansir Metro.co.uk, Senin, 9 Februari 2015.
CHRISTOPHE COURTEAU/CATERS NEWS via www.metro.co.uk
CHRISTOPHE COURTEAU/CATERS NEWS via www.mirror.co.uk
Diceritakan Brittany lagi, saat kejadian itu, ia tidak bisa lari karena sedang mengambil foto dan bertumpu pada lututnya. Namun, ia dengan
jelas merasakan bobot tubuh Akarevuro yang dengan mudah dihempaskannya.
"Ia kemudian lari mengejar gorila jantan lain yang nampaknya tertarik
dengan salah satu betina milik Akarevuro," cerita Brittany.