Mereka dikeluarkan dari sekolah dan ada pula yang memilih berhenti demi berakting di Hollywood.
Feed - Jika di Indonesia para selebriti terlihat berlomba meraih gelar sarjana di universitas ternama dunia, seperti Cinta Laura di Washington University, maka di Hollywood terdapat aktor dan aktris yang sukses meski putus sekolah. Bahkan saat ini mereka merupakan para pelaku seni berkantong tebal. Siapa saja aktor dan aktris sukses tanpa pendidikan tinggi?
1. Jim Carrey
via newszoom.com
Komedian Jim Carrey ternyata dikeluarkan dari sekolah pada saat usianya 16. Perlu diketahui, Carrey berasal dari keluarga miskin, lebih menyedihkan ia berhenti sekolah saat ibunya sakit. Tapi saat ini Carrey sudah bisa "balas dendam" lewat prestasi sekaligus pundi-pundi uang yang ia kumpulkan. Selengkapnya Kisah Aktor dan Aktris Hollywood Kaya Tanpa Sekolah Tinggi via newszoom.com.
2. Cameron Diaz
via newszoom.com
Tak berbeda dengan Jim Carrey, aktris cantik Cameron Diaz pun ternyata berhenti sekolah pada usianya 16. Namun, Diaz bukan dikeluarkan, tetapi ia lebih memilih terjun ke dunia modeling dan berakting. Alhasil, fokusnya berbuah manis karena kini sudah mendunia lewat beragam film. Selengkapnya Kisah Aktor dan Aktris Hollywood Kaya Tanpa Sekolah Tinggi via newszoom.com.
3. Tom Cruise
via newszoom.com
Aktor lawas yang masih terlihat bugar dan tampan, Tom Cruise, ternyata dikeluarkan dari sekolah pada saat ia masih berusia 14. Meski demikian, ia sukses menjadi aktor dan film-film yang diperankannya memang laris menjadi box office. Selengkapnya Kisah Aktor dan Aktris Hollywood Kaya Tanpa Sekolah Tinggi via newszoom.com.
4. Robert Downey Jr
via newszoom.com
Robert Downey Jr, sang 'Iron Man', nasibnya serupa dengan Jim Carrey, ia dikeluarkan sekolah saat berusia 16 di Santa Monica, Amerika Serikat. Pasca ia diberhentikan dari sekolah, ia memilih pindah ke kota New York dan memulai meniti karier sebagai aktor. Selengkapnya Kisah Aktor dan Aktris Hollywood Kaya Tanpa Sekolah Tinggi via newszoom.com.