Perhiasan ini dibuat oleh tangan ahli ukir berbalut perhiasan mewah nan glamor.
Feed - Aneka satwa tak hanya mencuri perhatian manusia untuk dipelihara di rumah. Keberadaan satwa dengan ragam keunikannya juga dapat Anda nikmati pada ukiran perhiasan. Seperti yang dilakukan oleh para pengrajin dunia ini. Namun, bersiaplah menggelontorkan uang lebih untuk mendapatkan perhiasan unik berbentuk hewan berikut ini.
1. Cincin kepiting (Hesperethusa)
Cincin dengan ukiran kepiting lengkap dengan capit ini merupakan emas 18 karat. Cincin ini juga dihias dengan batu alam bakar opal, rubi, dan kecubung di tiap sisi kepiting. Untuk harga sebuah cincin ini Anda harus menyiapkan biaya sekitar Rp167 juta. Selengkapnya Cincin Kepiting via telegraph.co.uk.
2. Cincin kupu-kupu
Cincin indah ini merupakan model cincin ganda dengan ukiran kupu-kupu. Tidak diketahui harganya, namun ini merupakan produk brand Harrods via telegraph.co.uk.
3. Gelang kerang
Gelang berliontin kerang ini adalah emas 18 karat dan harganya sekitar Rp150 jutaan via telegraph.co.uk.
4. Cincin dodo
Dibuat dari emas putih, dilapis berlian coklat, batu safir; safir orange dan merah. Itulah keindahan dari cincin berbentuk burung pelatuk ini via annaoushka-jewellery.com.
5. Cincin pink babi
Cincin bentuk muka babi berwarna pink ini salah satu karya Lydia Couteille via telegraph.co.uk.
6. Gelang kepala ular cobra (Serpenti)
Gelang ini juga emas 18 karat dan memiliki berlian pink dalam hiasannya via telegraph.co.uk.
7. Cincin harimau kumbang
Wajah harimau kumbang pun dapat dipindahkan ke ukiran cincin emas kuning buatan Cartier via telegraph.co.uk.
8. Cincin singa hitam
Bentuk singa berwarna hitam satu ini merupakan emas 18 karat, bahkan berlapis berlian dengan ukiran onyx karya Chanel via telegraph.co.uk.
9. Cincin Leopard
Emas 18 karat Yvonne Leon adalah cincin berlapis berlian hitam karya Browns via telegraph.co.uk.
10. Kalung burung hantu
Kalung Anita Ko Owl ini emas 18 karat ukiran bunga rose, lalu berlapis berlian. Harganya sekitar Rp73 juta via telegraph.co.uk.
11. Cincin kura-kura mata macan
Cinicin ini sangat unik karena perpaduan kura-kura pada tubuh dan macan pada bagian mata yang berwarna hijau karya Boucheron via telegraph.co.uk